Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Spain Masters 2021] Yulfira/Febby Lewati Babak Pertama
19 Mei 2021
[Spain Masters 2021] Yulfira/Febby Lewati Babak Pertama
 
 

Undian kejuaraan bulutangkis SpainMasters 2021 memang tidak menguntungkan bagi pemain ganda putri Indonesia. Tiga pasang ganda putri Indonesia berada satu pool dan dua di antaranya malah harus saling bertemu di babak pertama. Perang saudara ini memang tidak terelakkan.

Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani harus mengalaminya. Mereka terpaksa harus bertemu rekannya sendiri, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi pada babak pertama Spain Masters 2021. Pertemuan dua pasang Srikandi Indonesia ini akhirnya dimenangkan oleh Yulfira/Febby. Pertandingan yang memerlukan waktu 49 menit ini dimenangkan oleh Yulfira/Febby dengan angka 21-13, 21-18.

"Tadi main lebih sabar aja karena bolanya agak berat, Febriana/Amalia juga kuat dan tidak mudah mati setiap poinnya," ujar Yulfira kepada Media PBSI.

"Mainnya tadi sudah luyamayan enak, komunikasi saya dengan partner juga lancar dan polanya masuk," tambah Febby

Menang dari rekannya sendiri, Yulfira/Febby berhak melaju ke babak kedua. Akan tetapi pasangan dari Rusia Anastasia Akchurina/Olga Morozova yang harusnya dihadapi Yulfira/Febby di babak kedua mundur dari pertandingan. Ditenggarai pasangan dari Rusia ini gagal lolos dari tes covid-19. Mundurnya ganda Rusia ini membuat Yulfira/Febby langsung berada di babak perempat final.

Pasangan Indonesia lainnya, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah baru bertanding di babak kedua usai mendapat bye di babak pertama. Unggulan ke enam ini akan menghadapi ganda asal Swedia, Johana Magnusson/Clara Nistad di babak kedua. Pemenang dari partai ini akan bertemu dengan Yulfira/Febby di babak delapan besar.  (AR)