Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [All England 2024] Strategi Berjalan Mulus Anthony Melaju
12 Maret 2024
[All England 2024] Strategi Berjalan Mulus Anthony Melaju
 
 

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke babak dua All England Open 2024. Hasil itu ia terima setelah di babak pertama, Selasa (12/3), berhasil mengalahkan Chia Hao Lee dari Taiwan dengan 21-17, 21-13 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris.

Pada pertemuan pertama kalinya itu, Anthony mengaku sudah mengantisipasi permainan lawan lewat video-video pertandingan sebelumnya. Ditambah lagi, Anthony juga berdiskusi dengan rekannya, Jonatan Christie yang sebelumnya sudah pernah bertemu Chia.

Ini pertemuan pertama dengan lawan dan belum saling mengenal tipe permainan jadi antisipasinya dengan mempelajari lewat video-video pertandingan. Plus Jonatan pernah bertemu dia jadi tadi malam kami tunggal putra ada diskusi tentang calon lawan masing-masing,” papar Anthony.

Puji Tuhan dari apa yang sudah disiapkan semalam, strateginya bisa berjalan dengan baik,” jelasnya.

Meski lawan sempat mengubah pola permainan, akan tetapi Anrhony mengaku bisa cepat mengantisipasi hingga akhirnya memastikan kemenangan.

Kondisi lapangan baik di gim pertama ataupun kedua sama saja. Lawan yang memang ada perubahan pola tapi saya bisa cepat mengantisipasi,” ucapnya.

Selanjutnya di babak kedua, Kamis (14/3), Anthony akan berhadapan dengan wakil Jepang, Kenta Nishimoto. Di atas kertas Anthony yang saat ini menduduki peringkat 5 dunia, seharusnya lebih unggul dari Kenta yang menduduki peringkat 12 dunia. Ditambah lagi dari 10 kali pertemuan sebelumnya, 7 di antaranya berhasil diraih Anthony.

Setelah ini fokus pemulihan dulu lalu evaluasi pertandingan hari ini seperti apa. Besok masih ada waktu pemantapan di latihan,” pungkasnya. (AH)