Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Perodua Malaysia Masters 2024] Ester Susul Putri ke Babak Kedua
22 Mei 2024
[Perodua Malaysia Masters 2024] Ester Susul Putri ke Babak Kedua
 
 

Dua dari tiga tunggal putri Indonesia yang berlaga pada kejuaraan bulutangkis Perodua Malaysia Masters 2024 akan meneruskan pertandingannya ke babak kedua besok (23/5). Usai Putri Kusuma Wardani yang sudah terlebih dahulu menggenggam tiket babak kedua, selanjutnya giliran Ester Nurumi Tri Wardoyo juga berhasil mencapaijya. Ester melenggang ke babak kedua usai menang atas pebulutangkis putri asal Taiwan  Sung Shuo Yun dengan skor 21-12, 21-15.

Baru kali ini Ester bertemu dengan pemain Taiwan yang ada di peringkat 31 dunia. Babak pertama pada kejuaraan yang dilaksanakan di Kuala Lumpur, Malaysia hari ini (22/5) menjadi pertemuan perdana bagi keduanya. Ester begitu menguasai pertandingan yang dimainkan selama 34 menit. Hanya di awal game kedua Ester banyak membuat kesalahan sendiri.

“Saya senang dengan kemenangan ini. Saya bisa melangkah ke babak kedua. Dari awal saya memang termotivasi untuk berprestasi lebih baik dibanding saat main di Thailand Open pekan lalu,” ujarnya kepada tim Huma s dan Media PP PBSI.

Tadi di game pertama pola main saya sudah berjalan lancar. Cuma di game kedua, pada awal saya banyak memukul shuttlecock keluar. Ini karena saya lupa dengan arah hembusan angin. Tetapi setelah diingatkan coach Indra saya bisa mengurangi kesalahan dan bisa menang,” tambahnya.

Lawan berat akan ditemui Ester di babak kedua. Unggulan kedua dari China Wang Zhi Yi akan menjadi lawan Ester. Ester pernah kalah pada pertemuan perdana pada kejuaraan Bank Of Ningbo Badminton Asia Championships 2024.

“Untuk besok saya akan melihat video rekaman lawan dulu. Juga akan diskusi dengan pelatih. Saya ingin tampil maksimal dan tidak memikirkan soal kalah dan  menang,” ucapnya.

Sektor tunggal putra kehilangan Shesar Hiren Rhustavito. Pemain yang harus mengawali pertandingan dari babak kualifikasi ini dihentikan unggulan kedua asal Denmark Anders Antosen pada babak pertama dengan rubber game 21-12, 9-21, 17-21. Gagalnya pemain yang akrab disapa dengan Vito ini membuat Chico Aura Dwi Wardoyo harus berjuang sendiri di sektor tunggal putra. (AR)