Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Thailand International Challenge 2017] Lukhi/Ririn Runner Up
07 Mei 2017
[Thailand International Challenge 2017] Lukhi/Ririn Runner Up
 
 

Menjadi satu-satunya wakil di partai puncak, ganda campuran asal PB Djarum, Lukhi Apri Nugroho/Ririn Amelia harus puas menjadi runner up di Thailand International Challenge 2017. Di partai puncak yang digelar kemarin (6/5), Lukhi/Ririn dipaksa mengakui keunggulan wakil Tiongkok, Wang Sijie/Du Peng.

Di laga yang digelar di Tung Jang Stadium, Trang, Thailand, Lukhi/Ririn sepertinya tak bisa lepas dari tekanan Wang/Du. Usai kalah 14-21 di game pembuka, ganda campuran yang menghuni ranking 67 dunia ini akhirnya dipaksa menyerah 12-21 di game penutup dan harus rela menjadi runner up.

Selain Wang/Du, Tiongkok berhasil membawa pulang dua gelar lainnya. Gelar pertama mereka disumbangkan oleh Kang Jun/Sijie Zhang dari nomor ganda putra. Mereka berhasil mengalahkan unggulan empat asal Malaysia, Nur Mohd Azriyn Ayub/Jagdish Singh dengan 21-15 dan 21-15, sementara satu gelar lainnya disumbangkan oleh Hu Xirui di nomor tunggal putri. Berhadapan dengan Natsuki Nidaira asal Jepang, Hui menang dalam drama tiga game 21-10, 15-21 dan 21-19.

Dua gelar lainnya berhasil dibawa pulang oleh Jepang dan Thailand. Negeri Sakura semakin memperlihatkan kekuatan di nomor ganda putri, mereka berhasil menciptakan All Japan Final. Nami Matsuyama/Chiharu Shida berhasil menang atas Chisato Hoshi/Naru Shinoya dengan 21-19 dan 21-14. Sementara itu tuan rumah sukses mencuri satu gelar. Adalah Pannawit Thongnuam yang berhasil mencuri gelar dari nomor tunggal putra. Menghadapi unggulan teratas, Riichi Takeshita, Pannawit berhasil menang dengan 21-19 dan 24-22 atas wakil Jepang itu. (RI)