Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Tanpa Gelar Juara Di Swiss
19 Maret 2008
Tanpa Gelar Juara Di Swiss
 
 

Pada final Swiss Super Series, Indonesia hanya berhasil meraih gelar runner up lewat ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan.

Di set pertama Indonesia bermain prima dengan paduan smash dan drive-drive cepat yang merepotkan pasangan Korea. Penempatan-penempat an bola yang akurat oleh kedua pemain Indonesia merentangkan ganda Korea ke segala penjuru hingga pertahanan agak terbuka.

Berlanjut ke set kedua pasangan Korea balik menguasai jalannya pertandingan. Lee Yong Dae bagaikan belut listrik yang lincah bergerak ke seluruh sudut namun tiba-tiba mengejutkan dengan sengatan smashnya. Di lain pihak pasangan kita nampak kebanyakan keluar lapangan atau menyangkut di net. Setelah merebut 6 poin berturutan di posisi 2-6, Korea tidak terkejar lagi.

Kembali di set penentuan Korea menunjukkan pertahanan yang luar biasa. Gempuran sekeras apapun dari Indonesia dapat diredam oleh Lee/Jung. Indonesia dapat keluar dari tekanan Korea dan menyamakan kedudukan menjadi 10-10. Tapi Markis/Hendra banyak membuat kesalahan-kesalahan sekaligus gagal membongkar benteng pertahanan Korea. Akhirnya Indonesia makin jauh tertinggal. Di posisi 12-20 Indonesia berhasil menyelamatkan satu match point namun setelah itu servis Markis dinyatakan fault dan otomatis menjadi hadiah kemenangan Korea