Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Japan Open Super Series 2013] Perjumpaan Keempat Rizky/Pia vs Ma/Tang
21 September 2013
[Japan Open Super Series 2013] Perjumpaan Keempat Rizky/Pia vs Ma/Tang
 
 

Sumber foto: badmintonindonesia.org

Jepang Open Super Series 2013 tidak begitu mulus bagi tim merah putih, namun asa gelar masih tetap terjada melalui Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan di sektor ganda putra, dan Pia Zebadiah Bernadeth/Rizky Amelia Pradipta di ganda putri. Unggulan empat ini melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan wakil Taipei, Cheng Wen Hsing/Hsieh Pei Chen dengan 21-12, 22-20.

Di babak semifinal, dua mantan pemain tunggal ini akan berhadapan langsung dengan unggulan pertama asal China, Ma Jin/Tang Jinhua. Mereka ke semifinal setelah mengalahkan rekan senegaranya, Bao Yixin/Zhong Qianxing dengan dua game langsung 21-15, 21-5.

Duel kedua ganda putri ini akan menjadi yang keempat kalinya dengan catatan pertamuan 1-2, keunggulan bagi tim China. Pia/Rizky berhasil meraih satu kemenangan di pertemuan terakhir mereka yang terjadi di perempat final Singapore Open Super Series 2013. Kala itu, Pia/Rizky yang diunggulkan ditempat keenam berhasil menang dalam drama tiga game 21-19, 18-21 dan 24-22. Sementara di dua pertemuan sebelumnya, Pia/Rizky kalah cukup telak 15-21, 10-21 di perempat final Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2013, dan 13-21, 13-21 juga di perempat final di ajang All England 2013.

Modal satu kemenangan tentu menjadi sebuah motivasi tambahan bagi Pia/Rizky untuk mengulang kesusksesan di Singapore Indoor Stadium Juni lalu. Kesempatan untuk membuat kedudukan menjadi 2-2 sangat terbuka. Namun tentu kekuatan China memang patut untuk terus diwaspadai, namun bukan berarti tak terkalahkan.

Di sektor ini, keempat unggulan teratas menjadi empat ganda yang tersisa di partai empat besar. Unggulan ketiga Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl dari Denmark, melawan Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi yang menempati unggulan dua. Christinna/Kamilla menang atas Ou Dongni/Tang Yuanting dengan 21-19, 23-21, sedangkan sang wakil tuan rumah, Misaki/Ayaka berhasil mengatasi unggulan delapan asal Hong Kong, Poon Lok Yan/Tse Ying Suet dengan 21-17, 21-15.

Di sektor tunggal putri, atlet yang merangkak dari babak kualifikasi, Akane Yamaguchi sukses melangkah ke semifinal. Setelah menaklukkan peraih medali perunggu kejuaraan dunia, Shindu PV di babak kedua, Ayane ke semifinal usai mengalahkan rekan senegaranya Yui Hashimoto dengan 21-12, 21-16. Ia akan menantang Tzu Ying Tai dari Taipei untuk memperebutkan tiket ke final. Sebelumnya, Tzu menundukkan Sayaka Takahashi dengan 22-20, 21-18.

Duel duo marga Wang antara Yihan dan Shixian, akhirnya dimenangkan Yihan dengan 21-17, 21-15. Ia akan bertemu pemain Jepang Shizuka Uchida yang mengalahkan rekan senegaranya Minatsu Mitani dengan 19-21, 21-13, 21-17. (IR)