Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Japan Open Super Series 2013] Ahsan/Hendra Lolos ke Final
22 September 2013
[Japan Open Super Series 2013] Ahsan/Hendra Lolos ke Final
 
 

Sumber foto: badmintonindonesia.org

Indonesia memastikan mempunyai satu wakil di babak final kejuaraan Japan Open Super Series 2013. Kepastian ini di dapat setelah pasangan ganda putra nomor satu Indonesia, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan memetik kemenangan pada babak semifinal kemarin (21/9).

Perjalanan juara Dunia 2013 meuju partai puncak tidak semulus seperti babak-babak sebelumnya.  Di babak semifinal kemarin, Ahsan/Hendra dipaksa mengeluarkan seluruh  kemampuannya guna menghentikan wakil China Kang Jung/Liu Cheng.  Meski baru berperingkat 239 dunia, tetapi pasangan China mampu mengajak juara Djarum Indonesia Open Super Series 2013 asal Indonesia bermain rubber game. Butuh waktu 45 menit bagi Ahsan/Hendra untuk bisa menyudahi perlawanan pasangan China.

Di game pertama pasangan Indonesia berhasil memegang kendali permainan dan menang jauh 21-12. Perubahan gaya permainan pasangan China di game kedua merusak permainan pasangan Indonesia. Banyaknya kesalahan yang di buat sendiri menjadikan pasangan China bisa merebut game kedua dengan 21-18. Di game ketiga, nyaris saja pasangan Indonesia di permalukan. Unggul jauh 18-11, pasangan Indonesia sempat nyaris tersusul oleh pasangan China menjadi 18-16. Kemenangan menjadi milik pasangan Indonesia setelah Ahsan/Hendra mencapai angka 21 terlebih dahulu meninggalkan pasangan China di posisi 18.

“Kami kehilangan game kedua karena Kang/Liu selalu lebih dulu menyerang. Kami kurang mengantisipasi hal ini. Hari ini kami juga sering terburu-buru. Jadi banyak mati sendiri,” ujar Hendra kepada website PBSI.

Hal senada juga di ungkapkan oleh Heri Imam Pierngadi, pelatih ganda Indonesia. “Pasangan China mengubah pola permainan digame kedua. Sementara Ahsan/Hendra banyak membuat kesalahan sendiri. Ahsan/Hendra belum bermain pada top performanya mereka seperti di Kejuaran Dunia 2013 kemain,” jelasnya.

Di babak final yang akan di mainkan hari ini (23/9), ganda terkuat Indonesia  saat ini kembali akan bertemu pasangan China lainnya, Chai Biao/Hong Wei. Pasangan Indonesia mesti mewaspadai pasangan China berperingkat 46 dunia ini. Pasalnya di babak semifinal, mereka mampu menumbangkan unggulan ke- 2 asal Denmark Mathias Boe/Carsten Mogensen.

“Belajar dari penampilan hari ini (kemarin – red) dimana kami sering terburu-buru. Besok (hari ini-red) harus lebih sabar lagi. Pasangan China ini cukup bagus dari segi serangan. Kami harus bisa menyerang lebih dulu,” papar Hendra.

“Walaupun belum pernah bertemu, kami akan antisipasi pasangan China ini yaitu smash mereka yang keras. Pokoknya yang penting kami harus siap untuk pertandingan besok,” tambah Ahsan. (AR)