Ganda putra PB Djarum Seiko Wahyu Kusdianto/Tedi Supriadi dan Afiat Yuris Wirawan/Yohanes Rendy Sugiarto berhasil lolos ke semifinal USM Flypower International Series 2014. Mereka berhasil melaju ke babak empat besar usai membukukan kemenangan di laga perempat final yang digelar kemarin (18/4) sore.
Dalam tempo 37 menit, Seiko/Tedi berhasil memastikan tiket semifinal terlebih dahulu. Berhadapan dengan dua atlet spesialis tunggal Hermansyah/Senatria Agus Setia Putra mereka sempat dibuat kerepotan disepanjang game. Namun perubahan tempo permainan yang cenderung menjadi lebih cepat berhasil membuat mereka menutup laga ini dengan kemenangan 21-19 dan 21-17.
"Di pertandingan tadi saya terlalu banyak terburu-buru, tetapi di game kedua sudah lebih bisa memainkan tempo," ujar Tedi.
Sementara Yuris/Rendy harus bertarung selama tiga game untuk menyingkirkan Aldo Abdillah/Putra Eka Rhoma. Sempat kalah 18-21 di game pembuka, mereka akhirnya bisa membalikkan keadaan dengan 21-17 dan 21-11.
"Di game pembuka saya pribadi masih terlalu kendor, dan banyak melakukan kesalahan sendiri," ujar Yuris.
Kedua ganda ini berpeluang untuk saling berjumpa di partai puncak, jika keduanya mampu membukukan kemenangan hari ini (18/4). Seiko/Tedi akan ditantang oleh Muhd Alfian Firsada Ternawan Sangaji/Rian Swastedian sementara Yuris/Rendy akan berhadapan dengan Fajar Alfian/Ridho Akbar. (IR)