Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Australia Open Super Series 2014] Simon Bertemu Lin Dan di Final
29 Juni 2014
[Australia Open Super Series 2014] Simon Bertemu Lin Dan di Final
 
 

Tunggal putra andalan Indonesia, Simon Santoso akhirnya berhasil menginjakkan kaki ke babak final Australia Open Super Series 2014. Ia berhasil mengalahkan rekan satu negaranya, Tommy Sugiarto. Simon menang dengan dua game langsung, 21-16 dan 21-13 dalam waktu 42 menit.

Ini ketiga kalinya, Simon meraih kemenangan atas Tommy. Dua kemenangan di pertemuan sebelumnya, menjadi bekal Simon untuk kembali mengatasi perlawanan Tommy di partai semifinal Australia  2014. Simon saat ini, tengah berupaya untuk meningkatkan rangkingnya dan kembali berada di jajaran top tunggal putra dunia.

Menurut Simon, seprti di lansir badmintomindonesia.org bahwa Tommy adalah pemain dengan tipe rally, jadi cara menghadapinya adalah bermain sabar. Dirinya tadi juga mencoba dengan pola menyerang, tetapi harus  menjaga kesabaran. Tidak terburu-buru, jika mendapat waktu yang tepat barulah lancarkan serangan.

Tunggal putra rangking kedelapanbelas dunia ini, akan berjumpa dengan Lin Dan asal negeri tirai bambu, yang juga peraih dua medali emas olimpiade, di babak final nanti. Sebelumnya, Lin Dan berhasil menaklukkan rekan senegaranya, Tian Houwei dengan dua game langsung, 21-19 dan 23-21.

Bagi Simon, bertarung melawan Lin Dan ini, untuk  merebut gelar ketiganya tahun ini. Sebelumnya, Simon juga naik podium juara di ajang Malaysia Open Grand Prix Gold 2014 dan Singapore Open Super Series 2014. Tentunya, bukan hal mudah buat Simon untuk meraih gelar ketiganya. Apalagi Simon tercatat baru pernah menang satu kali dari sebelas kali pertemuannya dengan Lin Dan.

"Untuk pertandingan final besok, saya akan tetap berusaha. Saya juga mau mengukur kemampuan saya melawan Lin, seberapa jauh saya bisa mengatasi perlawanannya. Pokoknya tetap tampil maksimal," jelas Simon yang dihubungi di Sydney.

Sementara, Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet yang menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk meraih gelar juara dari nomor ganda campuran, akhirnya pupus. Pada babak semifinal kemarin, unggulan ke-4 ini kalah di tangan pasangan dari Korea Selatan Ko Sung Hyun/Kim Ha Na. Kemenangan di pertemuan pertama tidak bisa  dipertahankan Kido/Pia. Kali ini mereka menyerah dalam tiga game, 12-21, 21-19, 12-21 (DS)