Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesia Junior International Challenge 2014] Tedi/Mychelle Menang Dari Unggulan Tiga
30 Agustus 2014
[Indonesia Junior International Challenge 2014] Tedi/Mychelle Menang Dari Unggulan Tiga
 
 

Dalam waktu 25 menit, pasangan campuran Indonesia asal klub PB Djarum, Tedi Supriadi/Mychelle Chrystine Bandaso mengalahkan rekan satu klubnya yang juga unggulan ketiga, Andika Ramadiansyah/Rahmadhani Hastiyanti Putri dengan dua game langsung. Mereka pun akhirnya lolos kebabak semifinal Indonesia Junior International Challenge 2014. Mereka menang dangan skor akhir 21-18 dan 21-13 pada jumat sore (29/8) di Hall Badminton Sudirman, Surabaya.

Usai tanding, Mychelle mengaku gugup bertanding dengan teman satu klubnya. Menurutnya, lawan teman sendiri membuat ada rasa tidak enak. Di lain sisi, ia ingin juga menang dari lawan. Akibatnya di game pertama, mainnya tidak menentu. Ingin cepat-cepat menyelesaikan pertandingan. Makanya point kemenangan game ini sedikit ketat. Game kedua, sudah percaya diri dan langsung menekan lawan.

“Ketika 17-13, konsentrasi kami hilang. Akibatnya lawan bisa menyusul kami, hingga poin sama 18-18. Mulai timbul konsentrasi kami, langsung nekan dan tidak menyiakan kesempatan. Intinya kami konsentrasi, kosisten dan tentunya semangat dalam bertanding.” sahut Tedi.

Dengan kemenangan Tedi/Mychelle di laga delapan besar tersebut, Andika pun mengatakan bahwa mereka belum beruntung dibandingan dengan rekan seniornya itu. Kalau soal teknik dan permainan pun, mereka sama kuat. Sama-sama ingin memenangkan pertandingan. Hanya saja di point-point penting, konsentrasi bermain mereka malah turun dan tidak bisa fokus.

Di babak semifinal, pasangan Indonesia lainnya, Beno Drajat/Yulfira Barkah menjadi lawan Tedi/Mcyhelle nanti. Sebelumnya, pasangan Beno/Yulfira berhasil menundukkan pasangan Pelatnas, Rafiddias Akhdan Nugroho/Zakia Ulfa dengan dua game langsung. Skor kemenangannya pun cukup tipis, yaitu 22-20 dan 21-19.

Menurut Tedi, mereka ini pasangan yang baru dipasangkan di turnamen ini. Tentunya masih memadukan permainan dan mencari-cari pola permainan, agar bisa klop. Jelasnya mereka akan bermain lepas dan tidak mau kalah dengan mudah. Pokoknya harus bisa memberikan semua kemampuan yang mereka bisa. (DS)