Vita Marissa gagal mengulang kesuksesannya di US Open Grand Prix Gold 2014 saat ia berhasil mengawinkan gelar juara ganda campuran dan juara ganda putri. Kali ini di Indonesian Masters 2014, Vita bersama Shendy Puspa Irawati berhasil menjadi juara, namun sayang, bersama Muhammad Rijal ia harus menyerah ditangan ganda andalan merah putih Riky Widianto/Richi Puspita Dili pada Minggu (14/9) sore.
Rijal/Vita tampak terus tertekan disepanjang pertarungan, sempat kejar mengejar angka namun akhirnya Rijal/Vita harus mengakui keunggulan ganda unggulan pertama itu dengan 18-21 dan 19-21.
“Saya pribadi tadi sudah mulai kehabisan tenaga, dan memang harus diakui jika mereka memang lebih muda dan lebih cepat. Hari ini pun mereka (Riky/Richi – red) bermain nyaris sempurna,” ujar Vita usai laga.
Vita, Rijal dan Shendy pun akan langsung bertolak kembali ke Jakarta malam ini. Mereka kemudian akan mempersiapkan diri untuk mengikuti dua turnamen akbar di Eropa yakni Denmark Open Super Series dan French Open Super Series.
Sementara itu gelar nomor ganda putra akhirnya dibawa pulang oleh Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon. Mereka bisa menundukkan wakil Pelatnas, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Selvanus Geh dengan 21-17, 20-22 dan 21-14.