Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Piala Sudirman 2017] Chen Long Menang, Tiongkok Unggul 2-1
28 Mei 2017
[Piala Sudirman 2017] Chen Long Menang, Tiongkok Unggul 2-1
 
 

Tim Tiongkok berada di atas angin. Usai partai ke tiga babak final yang memainkan nomor tunggal putra, tim Tiongkok yang bertanding melawan Korea Selatan untuk sementara unggul 2-1 pada laga final Piala Sudirman yang digelar pada Minggu (28/5) siang.

Tidak seperti halnya di tunggal putri, Tiongkok begitu percaya diri dengan tunggal putra. China memang mengandalkan nomor ini untuk bisa merebut angka kemenangan. Terbukti, Tiongkok membawa tiga tunggal terbaiknya, Lin Dan, Chen Long dan Shi Yuqi.

Dari tiga nama yang di usung, China rupanya lebih percaya dengan Chen Long ketimbang permain berpengalaman Lin Dan atau pemain muda Shi Yuqi untuk mengatasi tunggal Korea Selatan. Entah kenapa justru Korea Selatan tidak menurunkan pemain nomor satu dunia Son Wan Hoo dan malah menurunkan pemain muda Jeon Hyeok Jin.

Baca juga: [Piala Sudirman 2017] Zhang Nan/Fu Haifeng Bawa Tiongkok Unggul

Yang terjadi di karpet Hijau justru Chen Long dengan leluasa menguasai jalannya pertandingan dari bola pertama bergulir sampai berakhirnya pertandingan. Dengan apik Chen Long menang jauh di game pertama dari lawannya dengan 21-10. Kematangan permainan Chen Long terus terjadi di game kedua. Tak jauh berbeda dengan game pertama, Chen Long akhirnya merebut game kedua dengan 21-10 dan membawa Tiongkok kembali unggul untuk sementara dengan 2-1.

Partai ke empat akan memainkan nomor ganda putri. Saling berhadapan Cheng Qingchen/Jia Yifan dari Tiongkok melawan wakil Korea Selatan Cheng Ye Na/Lee So Hee. (AR)

Baca juga: [Piala Sudirman 2017] Pertemuan Klasik Tiongkok vs Korea

Baca juga: [Piala Sudirman 2017] Tiongkok – Korea Imbang 1-1