Indonesia akhirnya harus tanpa wakil di babak semifinal ganda campuran All England 2018. Setelah Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dipaksa mengakui keunggulan Zhang Nan/Li Yihui, Praveen Jordan/Debby Susanto pun harus angkat koper dari turnamen tertua dunia itu.
Bertanding pada Jum’at (16/3) malam, Praveen/Debby berjumpa dengan ganda Denmark, Mathias Christiansen/Christinna Pedersen. Bertanding di Arena Birmingham, juara All England 2016 itu tertekan sejak laga dimulai. Mereka tertinggal cukup jauh 6-11 di interval. Sempat mendekat dan membuat selisih skor menjadi 13-15, lagi-lagi Praveen/Debby harus kehilangan tiga angka beruntun, 13-18 dan akhirnya kehilangan game pembuka dengan 16-21.
Pertarungan ketat sempat terjadi di awal game kedua. Selisih skor tak pernah lebih dari dua angka hingga kedudukan 6-7. Mereka pun akhirnya tertinggal tipis 9-11 di interval. Sempat berusaha mengejar, namun perolehan angka unggulan enam itu sulit untuk dibendung. Tertinggal 13-18, mereka pun akhirnya harus mengakui keunggulan Mathias/Christinna dengan 15-21.
Baca juga: [All England 2018] Kevin/Marcus Melesat ke Semifinal
Dengan hasil ini, maka Indonesia kini tinggal berharap pada Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Mereka berhasil mengamankan satu tiket semifinal usai menang 21-15 dan 21-13 atas Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin dari Taiwan.
Kevin/Marcus kini tengah menanti lawan mereka di semifinal. Mereka akan melawan pemenang duel antara Li Junhui/Liu Yuchen dari Tiongkok yang akan bertarung melawan wakil Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding. Laga ini dijadwalkan digelar di partai kelima. Jadwal dan hasil perempat final All England selengkapnya bisa diakses di sini. (RI)
Baca juga: [Djarum Sirnas Premier Jateng Open 2018] Ganda Pemula Putri Pastikan Gelar Juara