Hasil babak semifinal Malaysia Junior International Challenge 2019 bertempat di Kompleks Kejiranan Presint 11 Putrajaya, Sabtu (24/8) ini, bahwa ada empat wakil PB Djarum di empat sektor berbeda yang berhasil maju ke partai puncak pada hari Minggu (25/8) besok.
ke empat sektor itu adalan tunggal putri, tunggal putra, ganda putri dan ganda campuran. Di sektor tunggal putri, pebulutangkis lulusan Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2012 Aisyah Sativa Fatetani mengukir kejuatan dengan mengalahkan pebulutangkis unggulan dua asal Thailand Pornpicha Choeikeewong melalui duel panjang rubber game 21-15, 20-22 dan 21-12.
"Dari awal saya sudah ada gambaran harus main gimana jadi di lapangan tinggal terapin aja sih. Game pertama mainnya dari rally kontrol dulu kalau ada kesempatan yang enak tinggal finishing aja sih. Pas game ke 2 sudah mimpin 20-17 tapi malah mainnya buru-buru maunya cepat nyerang duluan. Game ketiganya hampir sama sih, cara mainnya dari rally kontrol dulu, ada kesempatan enak baru finishing sama lebih tenang aja sih." jawabnya Aisyah.
Ternyata ini pertemuan ke dua kalinya bagi Aisyah menghadapi wakil Thailand itu. Memang Asiyah memiliki catatan buruk pada pertemuan pertamanya. Pasalnya Aisyah dikalahkan oleh wakil Thailand itu di kejuaraan Victor Jakarta Junior International Series 2019 awal bulan Agustus ini.
"Ya, saya kalah di Victor Jakarta Junior International Series 2019 awal bulan kemarin. Jika melihat pola permainna dia tidak ada perubahan dalam bentuk pola mainnya. Saya juga sudah tahu pola mainnya dia jadi harus mainnya gimana tadi." tambahnya Aisyah.
Babak final Malaysia Junior International Challenge 2019 nanti, Tan Ning asal Tiongkok sudah menunggu Aisyah. Pada laga final nanti, Aisyah berjanji akan lebih bermain fight.
"Buat besok, mau main nothing to lose aja sih. Tapi yang penting dari awal harus sudah nge fight dulu mainnya. Optimis pastilah." pungkas Aisyah.
Pada sektor tunggal putra, pebulutangkis lulusan Audisi Umum Djarum 2012 Bobby Setiabudi juga membuat kejutan dengan mengalahkan pebulutangkis unggulan dua asal Prancis Christo Popov dengan dua game langsung 21-16 dan 21-14.
Seakan tidak mau kalah, pasangan putri PB Djarum Helena Ayu Puspitasari/Aldira Rizki Putri juga menoreh kemenangan dengan mengalahkan pasangan unggulan empat yang berlatih di Pelatnas Melanni Mamahit/Tryola Nadia dengan drama tiga game 21-18, 22-24 dan 23-21.
Pasangan campuran Ghana Muhammad Al Ilham/Berliona Alma Pradisa juga berhasil maju ke babak final usai mengalahkan rekan satu klubnya di PB Djarum M. Lucky Andres Apriyanda/Helena Ayu Puspitasari dalam pertarungan tiga game juga dengan angka kemenangan 21-16, 20-22 dan 23-21. (ds)