Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [FOX’S Indonesia Para Badminton International 2023] Unggulan Indonesia Belum Terbendung, Dua Ganda Campuran Menang Meyakinkan
06 September 2023
[FOX’S Indonesia Para Badminton International 2023] Unggulan Indonesia Belum Terbendung, Dua Ganda Campuran Menang Meyakinkan
 
 

Pemain unggulan Indonesia belum terbendung di hari kedua FOX’S Indonesia Para Badminton International 2023 yang berlangsung di GOR Sritex Arena Solo, Rabu (6/9). Dua ganda campuran jagoan tim Merah Putih, Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila dan Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah sama-sama memetik kemenangan.

Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila sebagai unggulan pertama menang meyakinkan atas pasangan gado-gado India/Peru, Jadeja Indrajitsingh/Flor Maria Del Milagro dengan 21-5 dan 21-10.

"Pertama tentu bersyukur bisa melewati pertandingan pertama dengan kemenangan. Tapi ini masih awal dan kami ingin melewati satu-satu dulu," kata Leani Ratri usai pertandingan.

Hasil impresif itu juga diikuti unggulan kedua, Fredy Setiawan/Khalimatus Sadiyah. Pasangan yang pada edisi sebelumnya meraih juara itu mengalahkan duet Sanjeewa Perera/Altaf Matar asal Sri Lanka dan Syiria dengan skor telak 21-5 dan 21-4.

Meski menang mudah, Khalimatus Sadiyah mengakui jika angin masih menjadi tantangan terbesar di pertandingan itu. Kecepatan angin yang susah diprediksi membuat dirinya dan Fredy Setiawan harus berhati-hati dalam penempatan bola.

"Paling terasa itu pas servis. Kalau tidak hati-hati, kita kasih tenaga sedikit saja bola pasti keluar," ungkapnya.

Hal senada juga diungkapkan Fredy Setiawan. Meski terbiasa dengan kondisi GOR Sritex Arena, namun kehati-hatian dalam penempatan bola juga menjadi kunci kemenangan.

"Sebenarnya pengaruh angin juga menguntungkan bagi kita, karena sudah terbiasa bermain di sini dibandingkan dengan lawan. Namun yang pasti kita step by step saja, mudah-mudahan bisa mempertahankan gelar juara," jelas Fredy Setiawan. (co/NAF)