Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Yonex Dutch Junior International 2024] Richie dan Sausan Tak Terbendung
01 Maret 2024
[Yonex Dutch Junior International 2024] Richie dan Sausan Tak Terbendung
 
 

Langkah tunggal putra junior PB Djarum, Richie Duta Richardo di Yonex Dutch Junior International 2024 belum terbendung. Ia kini menjejak ke babak empat setelah mengalahkan pemain Denmark, William Bøgebjerg, straigt game dengan skor 21-14, 21-13.

Kemenangan kali ini dibukukan Richie dalam waktu 36 menit. Meski tak diunggulkan, Richie mampu mengatasi lawannya pada laga yang berlangsung di Badmintonhall Degiro Hall, Haarlem, Belanda tersebut. Di babak berikutnya, Richie akan berhadapan dengan pemain dari Italia, Marco Danti.

Sementara itu, hasil positif juga berhasil didapat oleh Sausan Dwi Ramadhani. Sausan menjegal langkah unggulan lima asal Thailand, Saranporn Sombutwatthananukool, dalam dua game langsung, 21-16, 21-16.

Sausan kini akan melanjutkan misinya dan berhadapan dengan Luo Sheng Xuan dari China. Luo sendiri lolos usai mengalahkan pemain Jepang, Niina Matsuta. Pertarungan tiga game dimenangkan Luo dengan skor akhir 21-17, 18-21, 21-12.

Sausan dan Richie akan kembali bertanding di babak empat. Laga babak ini akan berlangsung besok (2/3) mulai pukul 10.00 waktu setempat. (NAF)