Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Li-Ning Hong Kong Open 2024] Leo/Bagas Tembus Semifinal
13 September 2024
[Li-Ning Hong Kong Open 2024] Leo/Bagas Tembus Semifinal
 
 

Satu tiket babak semifinal dari kejuaraan Li-Ning Hong Kong Open 2024 sudah disegel pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana. Pasangan yang belum seumur jagung ini menghentikan ganda senior Korea Kim Gi Jung /Kim Sa Rang pada babak perempat final yang dilangsungkan hari ini (13/9) di Kowloon, Hong Kong. Juara Korea Open 2024 ini menang dua gim 21-13, 21-9.

Leo dan Daniel tidak mau memandang sebelah mata ganda Korea yang memang sudah tergolong senior. Kematangan pukulan mereka sudah diantisipasi oleh Leo/Bagas disamping mreeka juga banyak berinisiatif menyerang lawan. Ini yang menbuat mereka bisa menang di dua gim yang dijalani.

Kami mewaspadai kematangan mereka, dari cara bermain dan pukulan-pukulannya yang terarah. Kami juga yakin dengan pola kami,” ujar Bagas.

“Poinnya terlihat jauh tapi secara pertandingan hari ini tidak mudah, lawan adalah pemain senior yang sangat berpengalaman. Kami fokus satu poin demi satu poin, tidak terlena dan tidak mau jumawa,” tutur Leo.

“Siapapun yang menyerang duluan pasti kemungkinan besar mendapatkan poin, itu tadi yang kami terapkan. Bagaimana untuk terus mendapatkan kesempatan menyerang,” sambung Leo.

Harapan Bagas bertemu dengan rekannya Sabar/Reza rupanya terwujud. Di babak semifinal yang akan dilangsungkan besok (14/9) Leo/Bagas akan menjadi lawan dari Sabar/Reza. Siapapun pemenang dari partai perang saudara ini akan menjadi wakil Indonesia di babak final.

Sebelumnya Sabar/Reza sukses menghentikan unggulan ketujuh dari Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee dalam dua gim 21-18, 21-15.

Sementara itu pasangan Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri belum bisa melewati hadangan dari pasangan Korea Kang Min Yuk/Seo Seung Jae. Ganda ramuan baru  ini kalah 18-21, 17-21.

Di sektor ganda putri pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kembali harus terhenti di tangan pasangan dari Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan. Kali ini pasangan yang akrab disapa dengan Ana/Tiwi ini kalah dengan 14-21, 13-21. (AR)