Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Kejurnas PBSI 2018] Bagas/Dwiki ke Final
21 Desember 2018
[Kejurnas PBSI 2018] Bagas/Dwiki ke Final
 
 

Usai sudah pertandingan ganda taruna putra di babak semifinal Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2018 yang berlangsung di GOR Britama Arena Kelapa Gading, Jumat (21/12) ini. Pasangan Jawa Tengah Percaya Bernadus Bagas Kusuma Wardana/Dwiki Rafian Restu akhirnya merebut tiket ke babak final.

Kepastian Bagas/Dwiki ke final setelah menang dalam pertarungan perang saudara dari pasangan Naufal Ligo Saufik/Yoggi Pamungkas dengan menang dua game langsung, 21-19 dan 21-15. Bagi Bagas/Dwiki ini kemenangan ketiga kalinya dari rekannya itu.

"Sebelumnya kita sudah dua kali menang dan ini ke tiga kalinya, jadi tadi mainnya percaya diri aja tapi tetap waspada juga dengan permainan mereka. Memang Naufal/Yoggi itu memiliki defand yang kuat dan mereka juga mainnya ulet. Untuk menghadapi pemain yang ulet kitanya harus main lebih safe. Itu Kunci kemenangan tadi." sahut Bagas.

Selanjutnya, di partai puncak Kejurnas PBSI 2018, Sabtu (22/12) besok. Bagas/Dwiki akan menjamu pasangan Jawa Timur Syahrizal Dafandi Arafixqli/Syahrozi Dafandi Arafixqli yang sebelumnya mengalahkan pasangan Jawa Tengah M Lucky Andres Apriyanda/respati Banuaji dengan dua game langsung, 21-17 dan 21-18.

"Di final lebih safe lagi mainnya, jangan seperti hari ini yang banyak buat salah sendiri dan jadi keuntungan buat lawan." turur Bagas. (ds)