Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > [Djarum Sirnas NTB Open 2015] Forverio Menang Rubber Game
29 Oktober 2015
[Djarum Sirnas NTB Open 2015] Forverio Menang Rubber Game
 
 

Unggulan ketiga asal PB Djarum Forverio Rivaldo dipaksa bermain rubber game oleh pemain tunggal remaja putra dari Karono asal Jaya Raya Jakarta dalam pertarungan yang berlangsung di Gor 17 Desember, Mataram, Kamis (29/10) malam. Dengan kemenangan ini Forverio maju ke babak semifinal Djarum Sirnas NTB Open 2015.

Walaupun di unggulkan, ternyata tidak mudah bagi Forverio untuk mengalahkan wakil Jaya Raya ini. Ketika di jumpai, Forverio mengatakan di game pertama tadi dirinya sudah bisa memimpin jauh dari lawan ini. Merasa terbebani atas kekalahan di Djarum Sirnas Yogyakarta lalu, jadinya konsentrasi terganggu dan malah menyerah di game ini dengan skor tipis, 20-22.

Memasuki game kedua, Forverio mendapat pengarahan dari pelatih agar tetap fokus dan berani untuk bertahan. Anjuran pelatih pun diikuti dengan baik. Hasilnya game ini dapat direbut Forverio dengan skor 21-15.

“Pelatih tadi bilang kalau saya harus bisa tahan. Karena pelatih melihat, nafas lawan sudah habis. Itu kelihatan dari pergerakannya dan dia tidak kuat tenaganya,” ujar Forverio.

Lanjut ke game tambahan, Forverio semakin percaya diri dan langsung mengatur permainan lawan. Tak butuh waktu lama, Forverio mengakhir pertarungan dengan kemenangan. Skor akhir 21-14. Forverio menambahkan kalau di game penentu tadi, dirinya hanya modal lebih bertahan.

“Kalau ditanya rahasia kemenangan tadi, mungkin karena saya bermain semaksimal mungkin dan mau menguras keringat,“ sahut Forverio.

Di semifinal nanti, Forverio akan berjumpa dengan Ikhsan L.I. Rumbay asal SKO Ragunan. Menurut Forverio bahwa dirinya berlum pernah bertemu dengan lawan ini. Tapi dirinya akan mencoba bermain semaksimal mungkin dan berusaha sampai tenaga habis. Tetapi tetap optimis dan yakin serta tetap tidak mau meremehkan lawan nanti.