Sirkuit Nasional
Home > Berita > SIRKUIT NASIONAL > Arya Siapkan Misi Juara
04 November 2011
Arya Siapkan Misi Juara
 
 

Arya Maulana Aldiartama yang absen di tiga Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) karena mengikuti Seleksi nasional (Seleknas) ganda di Cipayung, kini kembali ke arena berhadiah total Rp 180 juta itu. Ia tetap berduet bersama dengan Edi Subaktiar di sektor ganda taruna putra.

Juara Piala Walikota Surabaya ini, tentu sudah cukup “rindu” dengan atmosfer pertandingan. Ia pun mengakui ingin mencetak kemenangan di Surabaya kali ini. Pada Piala walikota Surabaya lalu, Arya/Edi berhasil mengalahkan Ronald Alexander/Selvanus Geh di laga puncak.

Saya ya pengen juara, sudah dua bulan tidak ikut pertandingan,” ujarnya.

Saat ditanya mengenai Kenas Adi Haryanto/Sigid Sudrajad yang sudah melakukan hattrick dengan menjuarai tiga turnamen secara berturut-turut, Arya berujar bahwa Kenas/Sigid harus waspada.

Kenas/Sigid lagi cari gelar keempat berturut-turut? Tunggu dulu, ada saya disini,” candanya sembari tersenyum.

Jika terus berhasil mengatasi lawan-lawannya, Arya/Edi memang akan bersua dengan Kenas/Sigid di partai puncak. Mereka masing-masing diunggulkan di tempat kedua dan tempat pertama.

Di pertandingan kemarin (3/11) Kenas/Sigid berhasil mengalahkan mantan rekan satu timnya, Bagus Haryanto/Firman Ramadhan yang kini berbendera PB Mutiara. Setelah kalah 16-21 di game pertama, mereka membalikkan keadaan dan menang 21-10 dan 21-14.

Sedangkan Arya/Edi beraksi dengan menundukkan Gayus Elputra/M. Hadiyat dari PB SGS PLN. Mereka unggul dua game langsung 21-10, dan 21-15.

Memang pertarungan di nomor taruna lebih di domiKenas/Sigidnasi oleh putra-putra PB Djarum. Saat ganda-ganda PB Djarum ini mengikuti Seleknas dan absen di tiga laga Djarum Sirnas, persaingan pun menjadi cukup sepi. Kenas/Sigid berhasil menyelamatkan supremasi ganda putra taruna untuk selalu menjadi milik PB Djarum.

Kini di Surabaya, persaingan ini pun sepertinya akan di dominasi oleh putra-putra Petamburan. Semua wakil PB Djarum berhasil menang di babak 16 besar kemarin dan lolos ke babak perempat final. Diantaranya adalah Felix Kinalsan/Rizky Susanto, Muhammad Ardiansyah/Aldino Alwafi, serta Jeka Wiratama/Rafiddias Akhdan Nugroho.