Tahap kedua turnamen Audisi Umum Beasiswa Bulutangkis 2019 di GOR Satria, Purwokerto, Senin (9/9) berjalan cukup ketat. Para peserta yang lolos dari tahap pertama screening kemarin, Mingu (9/9) sejak pagi tadi saling beradu kemampuan demi mendapatkan Super Tiket untukmelaju ke Tahap final yang akan berlangsung di Kudus pada 20-22 November 2019 mendatang.
Seperti salah satu peserta putra U11 asal Cirebon, Muhammad Derajat Maulana. Peserta dengan nomor punggung 0157 itu akhirnya memastikan diri melaju ke babak kedua turnamen. Hasil itu ia dapatkan setelah di babak pertama siang tadi tadi mampu mengalahkan wakil Banyumas, Dhiasyifa Rahandika usai bertanding selama tiga game dengan skor 16-21, 21-17, dan 21-17.
Meski sempat memimpin perolehan angka cukup jauh 15-11 di game pertama, namun pemain yang akrab disapa Maulana itu harus kalah lebih dulu lebih dahulu. Diakui Maulana jika dirinya sempat merasa tegang saat memimpin di game pertama.
Baca juga : [Audisi Umum 2019] 206 Peserta Lolos Tahap Screening
"Saat mimpin tadi saya hilang fokus, karena tegang. Tapi saya senang bisa menang di game berikutnya," tutur pemain kelahiran Cirebon, 26 Februari 2010 itu.
Di sisi lain, Maulana sendiri mengaku ikut audisi umum sudah kelima kalinya. Sebelumnya ia turut berburu Super Tiket pada audisi umum tahun 2018 lalu di Purwokerto, Cirebon, Kudus, dan pada audisi umum pertama tahun ini yang berlangsung di Bandung beberapa waktu lalu. Namun, dirinya belum juga berhasil setelah kalah oleh lawan-lawannya di tahap turnamen.
Kali ini, Maulana pun kembali bertekad mengejar cita-citanya untuk masuk PB Djarum lewat audisi umum.
"Semoga kali ini saya bisa melewati tahap turnamen dan mendapatkan Super Tiket ke final, karena saya ingin sekali masuk PB Djarum dan menjadi pemain bulu tangkis hebat," pungkas Maulana.
Baca juga : [Audisi Umum 2019] Datang Dari Merauke, Chelsea Berharap Bisa Wujudkan Mimpi