Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [China Open Super Series Premier 2014] Indonesia Raih Dua Tempat di Perempat Final
14 November 2014
[China Open Super Series Premier 2014] Indonesia Raih Dua Tempat di Perempat Final
 
 

Indonesia memiliki dua wakil di babak perempat final pada kejuaraan bulutangkis China Open Super Series Premier 2014. Ganda campuran dan ganda putri menjadi wakil Indonesia pada kejuaraan bulutangkis yang menyediakan hadiah total US$ 700.000,-. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir serta Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari menjadi wakil Indonesia yang tersisa di babak delapan besar.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhadapan dengan pasangan Jorrit De Ruiter/Samantha Barning di babak kedua. Namun rupanya ganda campuran nomor satu Indonesia masih terlalu tangguh untuk ganda asal Belanda. Dalam waktu kurang dari setengah jam, juara All England 2014 ini menang dua game dengan 21-11, 21-11.

“Kunci kemenangan kami hari ini adalah fokus dan bermain dengan tenang. Kami juga tidak mau lengah walaupun lawan rangkingnya di bawah kami, kami tetap menganggap semua lawan itu berat,” ujar Liliyana kepada badmintonindonesia.org.

Pasangan tuan rumah Zheng Si Wei/Chen Qing Chen akan menjadi lawan berikutnya di babak perempat final. Pasangan China ini harus di waspadai. Dua lawan di babak sebelumnya, termasuk unggulan ke-7 Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam bisa ditundukkan bahkan semuanya di kalahkan dalam dua game saja.

“Ini artinya kami harus lebih kerja keras lagi karena di kepung oleh wakil tuan rumah. Mudah-mudahan kami bisa memberikan yang terbaik di pertandingan perempat final besok (hari ini-red),” tambah liliyana.

Pasangan Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii kembali akan berhadapan dengan ganda asal China Tian Qing/Zhao Yunlei di babak perempat final. Pertandingan kali ini merupakan partai ulangan babak semifinal Asian Games 2014 yang kala itu dimenangkan oleh ganda Indonesia. Sebelumnya di babak kedua Nitya/Greysia menang dari ganda Thailand Putitta Sipajirakul/Sapsiree Taerratanachai dengan 21-8, 21-18.

Sementara itu Tommy Sugiarto kembali gagal menghadang laju pemain China Taipei Chen Chou Tien. Bertanding di babak kedua kemarin (13/11), Tommy gagal memetik kemenangan dan kalah dengan 13-21, 14-21. (AR)