Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BWF World Championships 2014] Undian Berat Di Tunggal Putri
25 Agustus 2014
[BWF World Championships 2014] Undian Berat Di Tunggal Putri
 
 

Indonesia hanya bisa meloloskan dua pemain tunggal putri pada kejuaraan BWF World Championships 2014, yang akan dimulai hari ini (25/08) di Ballerup Super Arena, Kopenhagen, Denmark. Lindaweni Fanetri dan Bellaetrix Manuputty menjadi wakil Indonesia yang akan berlaga di Copenhagen, Denmark. Sayangnya kedua pemain Indonesia ini tak berada dalam daftar unggulan karena peringkat yang di milikinya berada di luar dua puluh besar dunia.

Kedua pemain Indonesia ini berada pada undian yang berbeda. Bellaetrix Manuputty ada pada bagan undian bawah, sementara Lindaerni Fanetri ada di bagian atas. Bellaetrix yang kini menjadi pemain Indonesia dengan peringkat tertinggi kemungkinan kembali akan bertemu dengan pemain China Taipei Tai Tzu Ying yang menjadi unggulan ke-8 di babak kedua. Hanya saja ia harus bisa menghentikan pemain Swiss Sabrina Jaquet di babak pertama. Dengan pemain Swiss berperingkat 45 dunia, ini Bella, panggilan akrab Bellaterix Manuputty belum pernah bertemu.

"Pastinya saya tetap waspada, saya belum pernah bertemu dia sama sekali dan tidak mau anggap remeh. Apalagi pemain Eropa kadang style mainnya tidak bagus, tapi bola-bolanya akurat dan tepat sasaran," kata Bella mengenai Jaquet.

Jika mampu melewati babak pertama, maka BWF World Championships 2014 menjadi pembuktian antara Bella dengan Tai Tzu Ying. Dari empat kali pertemuan, untuk sementara keduanya berbagi sama angka kemenangan dengan 2-2. Bella menang di pertemuan terakhir yang terjadi pada kejuaraan Malaysia Open Super Series 2014. Seandainya menang, lawan yang tak kalah tangguhnya akan di jumpainya di babak ketiga, Porntip Buranaprasertsuk dari Thailand. Pada pertemuan pertama yang terjadi empat tahun silam, Bella kalah rubber game.

Undian berat juga harus di jalani Lindaweni Fanetri. Di babak pertama ia bertemu pemain Prancis Sashina Vignes Waran. "Waran adalah pemain yang lumayan bagus, saya mesti mewaspadai pukulan-pukulannya yang tajam," ungkap Linda

Jika menang, ia akan bertemu unggulan empat belas Nichaon Jindapon di babak kedua. Head to head antar Lindaweni dengan Nichaon masih berujung imbang 1-1. Hanya saja Lindaweni kalah pada pertemuan terakhir di kejuaraan BCA Indonesia Open Super Series Premier 2014. Seandainya Lindaweni bisa mengenggam kemenangan, maka Sung Ji Hyun, pemain Korea Selatan yang menempati unggulan ke-5 akan dihadapinya. Empat kali sudah kedua pemain ini berhadapan namun Lindaweni belum berhasil satu kalipun menang.

Unggulan pertama sampai ketiga tunggal putri di kuasai oleh pemain-pemain China. Li Xuerui masih menduduki tahta unggulan pertama di susul oleh dua pemain bermarga “Wang”, yakni Wang Shixian di urutan kedua serta Wang Yihan pada posisi ke tiga. Pebulutangkis Thailand Ratchanok Intanon menjadi tunggal putri di luar pemain China yang berhasil masuk dalam daftar unggulan. Mantan juara Dunia Junior ini menduduki unggulan keempat. (AR)