Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Hongkong Open Super Series 2014] Ahsan/Hendra Balas Kekalahan
21 November 2014
[Hongkong Open Super Series 2014] Ahsan/Hendra Balas Kekalahan
 
 

Tuntas sudah rasa penasaran pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan atas ganda China Fu Haifeng/Zhang Nan. Kekalahan yang dialami pada kejuaraan Denmark Open Super Series Premier 2014 kontan di balas di kejuaraan Hongkong Open Super Series 2014. Kemarin (20/11) ganda nomor satu Indonesia membayar kekalahan melalui pertarungan ketat dan harus melewati rubber game.

“Waktu d iDenmark Open pukulan-pukulan kami tidak dapat membunuh mereka. Tenaga kami kurang kuat dan pertahanan mereka lebih rapat. Sekarang banyak pukulan-pukulan kami yang mematikan mereka dan menghasilkan angka,” ujar Hendra kepada badmintonindonesia.org.

Seperti biasa pertemuan kedua pasangan ini selalu berujung dengan ramai. Game pertama, meski Ahsan/Hendra sudah unggul jauh 20-15, ganda China tetap bisa merapatkan angka menjadi 20-19. Beruntung game pertama ganda Indonesia bisa merebutnya dengan 21-19.

Perubahan tempo permainan yang di terapkan ganda China di game kedua, membuat pasangan Indonesia tertekan. Ganda China yang mempercepat tempo permainan membuat ganda Indonesia menyerah dengan 6-21.

“Sebetulnya di game pertama kami sudah benar mainnya. Tetapi saat sudah leading dan hampir terkejar kami jadi terlalu hati-hati. Untungnya kami sudah unggul jauh. Di game kedua kami kalah start dari saat menerima service mereka yang out , tetapi kami paksa ambil jadi pengembalian tidak maksimal,” tambah Ahsan.

“Di game kedua kami banyak sekali melakukan kesalahan sendiri, jadi tidak enak ritmenya, makanya angkanya jauh sekali,” timpal Hendra.

Di game ketiga, juara All England 2014 asal Indonesia bermain lebih rapat dan rapi. Kesalahan sendiri yang banyak di buat pada game kedua tak lagi banyak terlihat. Game penentuanpun menjadi milik pasangan Indonesia dengan 21-17.

Dengan kemenangan ini, maka rekor pertemuan kedua pasangan ini berubah menjadi 2-1 untuk Ahsan/Hendra.

Di babak perempat final hari ini, unggulan ke-2 asal Indonesia akan di tantang ganda asal Jepang Kenta Kazuno/Kazushi Yamata.

Sayang, pasangan Markis Kido/Gideon Markus Fernaldi terhenti di babak kedua usai dikalahkan ganda Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov dengan 15-21, 12-21. (AR)