Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [India Open Grand Prix Gold 2012] Empat Ganda Putri Lengkap di Babak Dua
20 Desember 2012
[India Open Grand Prix Gold 2012] Empat Ganda Putri Lengkap di Babak Dua
 
 

Empat pasangan ganda putri yang diturunkan pada India Open Grand Prix Gold 2012, lengkap melaju ke babak dua. Jenna Gozali/Komala Dewi dan Deariska Putri Medita/Khaeriah Rosmini melaju tanpa harus bertanding usai mendapatkan bye. Sedangkan Ririn Amelia/Melvira Oklamona dan Shella Devi Aulia/Anggia Shitta Awanda sama-sama menekuk pasangan tuan rumah, India.

Ririn/Melvira mengawali langkahnya di turnamen ini dengan kemenangan rubber game atas Trupti Murgunde/Prajakta Sawant. Pasangan Indonesia ini merebut game pertama dengan 21-11. Namun kemudian di game kedua, Trupti/Prajakta menyamakan kedudukan dengan 21-19. Beruntung di game penentu, Ririn/Melvira melesat jauh dengan kemenangan 21-7.

Keduanya lalu akan langsung berhadapan dengan pasangan yang dibesarkan PB Djarum, Jenna Gozali/Komala Dewi. Pertemuan ini tentu terlalu dini bagi keduanya, mengingat masih terdapat tiga pertandingan yang harus diselesaikan.


Sementara itu Shella/Anggia sukses di game pertama usai mengalahkan Varsga V Belawadi/Mohita Sahdev dari India. Dalam waktu 19 menit, Shella/Anggia merebut kemenangan 21-15 dan 21-7.

Keduanya lalu akan berhadapan dengan unggulan Korea, Lee So Hee/Shin Seung Chan. Pertemuan ini menjadi yang kedua kalinya, setelah di Kejuaraan Dunia Yunior 2011 lalu, dimana saat itu Lee/Seung lah yang keluar sebagai pemenangnya.

Di sisi lain Deariska/Khaeriah ditantang ganda Thailand, Rodjana Chuthabunditkul/Chanida Julrattanamanee. Jika sama-sama mengalahkan lawannya, di paruh undian bawah Deariska/Khaeriah dan Shella/Anggia akan bertemu di babak perempat final. (NM)