Ganda campuran remaja besutan PB Djarum, Andika Rahmadhiansyah/Masheilla Gischa Islami menempati unggulan kedua di ajang Blibli.com Flypower Asia Youth U17 & U15 Championships 2013. Mereka mendapat bye di babak pertama dan akan berhadapan langsung dengan wakil Korea, Byeon Jeong Soo/Kim Ga Eun di babak kedua.
"Saya tidak menargetkan sampai babak mana, karena kebanyakan pemainnya saya tidak tahu, tapi yang pasti ingin semaksimal mungkin, kalau bisa juara, kenapa tidak," ujar Gischa.
Jika lolos dari hadangan junior Korea, Andika/Gishca akan berhapadan dengan pemenang duel antara wakil Filipina, Manuel Vincent Rafael/Leonardo Alyssa Ysabel atau wakil Hong Kong Lim Kuen Hoon/Yeung Nga Ting.
"Yang penting saya bisa berkonsentrasi di setiap pertandingan saya, kalau menjadi unggulan saya justru merasa termotivasi bukannya terbebani, ini pertandingan internasional kedua saya, setelah Tangkas Junior bulan lalu," tuturnya.
Selain turun di nomor ganda campuran, Gischa juga akan turun bersama dengan Felicia Parmenas di nomor ganda putri. Mereka pun berhasil melangkah hingga babak perempat final Tangkas Specs Junior Challenge 2013 bulan lalu, meskipun sebenarnya mereka bertanding di kelas yang lebih tinggi kala itu.
"Di sektor manapun sama saja, saya ingin menampilkan yang terbaik," pungkasnya.
Turnamen sendiri akan berlangsung mulai hari ini (9/10) hingga Minggu (13/10) mendatang. Dimana nomor final untuk kelas U17 akan digelar mulai pukul 16.00 WIB, sementara untuk U 15 akan dimulai pukul 10.00 WIB.
Turnamen pun akan ditutup dengan farewell party yang sudah disiapkan oleh tuan rumah untuk meninggalkan kesan baik bagi para peserta maupun pecinta bulutangkis yang hadir. Anda yang tidak bisa hadir langsung ke GOR Jati, Kudus bisa menyaksikan perjuangan putra-putri muda tanah air melalui live streaming dan live score di www.djarumbadminton.com. Dukung terus bulutangkis Indonesia! (IR)