Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Badminton Asia Mixed Team Championships 2023] Putri Raih Kemenangan
15 Februari 2023
[Badminton Asia Mixed Team Championships 2023] Putri Raih Kemenangan
 
 

Sektor tunggal putri kembali menyumbang kemenangan bagi Indonesia. Bertanding pada laga ketiga putaran penyisihan Grup C di ajang Badminton Asia Mixed Team Championships 2023, tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, mempersembahkan kemenangan kedua dan membuat posisi Indonesia untuk sementara unggul 2-0 atas Bahrain.

Putri memang masih lebih baik dibandingkan lawannya, Lizbeth Elsa Binu. Peringkat putri pun sudah ada di urutan 41 dunia sementara lawannya belum terlihat dalam daftar rangking dunia. Pada pertandingan kali ini pun Putri bisa memenangkan pertandingan dengan angka telak 21-7, 21-3. Tetapi perlawanan sempat diperlihatkan oleh Lizbeth. Ini yang dirasakan Putri pada pertandingan tadi.

"Alhamdulillah saya merasa senang bisa menang dan menyumbangkan angka. Harapannya, pemain yang lain juga bisa menang," tutur ujar Putri KW kepada Tim Humas dan Media PBSI.

"Hari ini kualitas lawan juga lebih baik dibanding kemarin. Ke mana saja shuttlecock saya arahkan, bisa dikejar. Memang kadang lepas, tetapi kadang dapat. Dampaknya, pola permainan saya juga lebih jalan," sambungnya.

"Dengan kemampuan dan kualitas lawan yang lebih baik, saya sendiri malah lebih senang. Saya tidak bisa mencoba-coba pola permainan lagi. Saya bisa langsung masuk ke pola yang diinginkan dan tidak seperti pertandingan kemarin lawan pemain Lebanon," lanjutnya.

Selanjutnya pada partai ketiga, Indonesia mempercayakan Chico Aura Dwi Wardoyo mengisi sektor tunggal putra. Adnan Ebrahim, pemain asal Bahrain akan menjadi lawan Chico, sang finalis Indonesia Masters 2023. (AR)