Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [SEA Games Cambodia 2023] Rehan/Lisa Melangkah ke Semifinal
14 Mei 2023
[SEA Games Cambodia 2023] Rehan/Lisa Melangkah ke Semifinal
 
 

Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melangkah ke babak semifinal SEA Games Cambodia 2023. Di perempat final, mereka mengalahkan Solomon Jr. Pariz/Eleanor Christine Inlayo dua game langsung dengan skor 24-22, 21-10.

“Alhamdulillah kesempatan kami main di SEA Games akhirnya datang juga. Setelah seminggu lebih kami di sini. Agak bosen juga pas menunggu waktu main, tapi alhamdulillah sudah turun main, walaupun tadi agak tegang-tegang juga,” kata Lisa.

Membuka laganya di Badminton Hall Morodok Techo, Phnom Penh, Minggu (14/5), Rehan/Lisa mengaku sempat tegang di lapangan. Apalagi ini merupakan pertandingan pertamanya setelah absen turun di beregu. Rehan/Lisa mengatakan butuh waktu untuk penyesuaian lapangan dan shuttlecock.

“Saya tadi game pertama masih belum enak mainnya, mungkin karena dari kemarin kami beregu tidak main jadi tadi masih beradaptasi dengan angin dan terutama shuttlecock yang agak susah dikontrol. Di game kedua, baru kami mulai dapat ritme dan pola permainan yang kami inginkan,” ujar Rehan.

“Saat poin setting di game pertama, saya coba mengingatkan Rehan untuk lebih tenang lagi. Karena pasti lawan kami bermain lebih enjoy tanpa beban, sementara kami ada beban sedikit,” sebut Lisa.

Dengan hasil ini, Rehan/Lisa dipastikan sudah mengamankan medali untuk Indonesia. Di semifinal, mereka akan berhadapan dengan Ratchapol Makkasasithorn/Chasinee Korepap (Thailand).

“Alhamdulillah kami dapat mengatasi ketegangan di pertandingan pertama ini. Insya Allah di pertandingan selanjutnya, permainan kami akan lebih baik. Setelah beregu kemarin dapat emas, pastinya semakin memotivasi kami untuk bisa merebut medali lagi buat Indonesia,” ujar Rehan.

Rehan/Lisa menjadi satu-satunya wakil ganda campuran yang terus melaju. Sebab satu wakil lainnya, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela sudah terhenti di babak 16 besar. (NAF)