Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Hongkong Open Super Series 2014] Dua Ganda Putra Melaju
20 November 2014
[Hongkong Open Super Series 2014] Dua Ganda Putra Melaju
 
 

Sebanyak dua ganda putra Indonsesia melaju ke babak kedua pada kejuaraan bulutangkis Hongkong Open Super Series 2014. Ujung tombak ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan serta Markis Kido/Gideon Markus Fernaldi masih terlalu tangguh bagi lawan-lawannya. Dua dari empat ganda inilah yang berhasil melewati babak pertama kemarin (19/11).

Bertanding menghadapi ganda India Manu Attri/B Summeth Reddy, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan belum tertandingi. Dalam waktu setengah jam lebih, ganda nomor satu Indonesia ini menang straight game 21-15, 21-17.

Pasangan Markis Kido/Gideon Marcus Fernaldi pun  juga memenangi laga perdananya pada kejuaran yang menyediakan hadiah total sebesar US$ 350.000,- dengan straight game. Hanya saja, unggulan ke-8 ini dipaksa bekerja keras di dua game yang di jalaninya atas ganda Hongkong Lee Chung Hei Reginald/Tang Chun Man. Kido/Gideon menang tipis dengan 21-19, 22-20.

Di babak kedua yang akan di mainkan hari ini, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertemu dengan ganda China Fu Haifeng/Zhang Nan. Pertemuan ini akan di manfaatkan oleh Juara All England 2014 untuk membalas kekalahan dari Ganda China saat kejuaraan Denmark Open Super Series Premier 2014 lalu. Masa itu Ahsan/Hendra kalah rubber game.

Sementara itu Pasangan Markis Kido/Gideon Markus Fernaldi akan menghadapi ganda asal Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov. Belum terlihat Head to head antar kedua pasangan yang peringkatnya sudah berada di dua puluh besar dunia.

Dua ganda putra ramuan baru lainnya gagal melanjutkan perjalanannya dan terhenti di babak pertama. Pasangan baru Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi mempersulit ganda nomor satu dunia Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong. Di dua game yang di mainkan, Angga/Ricky memaksa ganda nomor satu dunia ini bermain melewati deuce sebelum akhirnya kalah dengan 20-22, 23-25. Berry Angriawan/Ryan Agung Saputra menyerah di tangan ganda Jepang Hirokatsu Hashimoto/Noriyatsu Hirata dengan 19-21, 12-21.

Di nomor tunggal putra, putri seluruh wakil merah putih harus angkat kopor lebih cepat. Tommy Sugiarto, Sony Dwi Kuncoro, Simon Santoso serta Rusydina Antardayu Riodingin kalah di babak pertama. (AR)