Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Malaysia International Challenge 2012] Lukhi/Annisa Masuk Delapan Besar
16 November 2012
[Malaysia International Challenge 2012] Lukhi/Annisa Masuk Delapan Besar
 
 

Juara Asia Yunior 2011 Lukhi Apri Nugroho yang berpasangan dengan Annisa Saufika bermain cemerlang pada kejuaraan Malaysia International Challenge 2012. Nomor ganda campuran yang baru di mainkan di hari kedua, membuat unggulan ketiga ganda campuran ini harus bermain sebanyak dua kali dalam satu hari. Tetapi hal ini bukan merupakan masalah bagi ganda Indonesia. Mereka mampu menang di dua pertandingan yang harus di jalani.

Lukhi/Annisa mengawali pertandingan dengan memenangi babak pertama ketika menghadapi ganda Malaysia Dede Ryan Philip/Raja Nunina Raja Azlan Shah dengan 21-16, 21-16. Di babak kedua perjuangan berat harus di hadapi mereka. Tiga game mereka butuhkan untuk bisa menjejakkan kaki di babak delapan besar. Liao Chun Chieh/Lee Chia Hsin dari China Taipei yang menjadi lawan Lukhi/Annisa  di luar dugaan mampu mencuri game pertama dengan 21-19. Ganda Indonesia ganti mengambil game kedua dengan 21-15. Di game ketiga pengumpulan angka kedua pasangan berlangsung sangat ketat. Angka sama selalu terjadi sampai di penghujung game ketiga. Lukhi/Annisa yang sempat unggul 19-16 kembali bisa di samakan lawan dengan 19-19. Ganda Indonesia yang unggul dalam serangan akhirnya mampu meraih kemenangan di game ketiga dengan 21-19. Kok Siang Teo/Yin Loo Lim dari Malaysia akan menjadi Lawan Lukhi/Annisa di babak perempat final .

Lukhi Apri Nugroho/Annisa Saufika menjadi satu-satunya wakil Indonesia di ganda campuran yang tersisa. Wakil Indonesia lainnya, Mochamad Rizki Dely Nugraha/Wulan Sari Sri kalah di babak pertama dari unggulan keempat Fai Yin Wong/Shenon Jemie Lai asal Malaysia dengan 13-21, 12-21.

Dua ganda putra Indonesia yang masuk babak kedua masih tetap bertahan. Dua ganda putra Indonesia yang menjadi pemimpin unggulan ini masih belum terhadang lawan. Hanya saja Ronald Alexander/Selvanus Geh yang menjadi unggulan pertama sempat di buat susah oleh ganda China Taipei Tien Tzu Chieh/Yang Po Han. Butuh tiga game bagi ganda Indonesia untuk bisa menang. Menyerah di game pertama dengan 20-22, pasangan Indonesia bisa menang berturut-turut di dua game tersisa dengan 21-19, 21-15.

Perjalanan lebih mudah di lalui unggulan kedua Wahyu Nayaka/Ade Yusuf. Hanya dalam dua game mereka langsung menempatkan diri ke babak perempat final usai mengalahkan Nurdini Mohd Saad/Deck Loong Pan dengan 21-17, 21-13.

Perang antara Indonesia-Malaysia akan terjadi di babak perempat final ganda putra. Dua ganda Indonesia akan berseteru dengan ganda Malaysia. Ronald Alexander/Selvanus Geh akan bersua dengan An Khang Tai/Tan Wee Gleen yang menjadi unggulan ketujuh sementara Wahyu Nayaka/Ade Yusuf bertemu Goh V Shem/Teo Ee Yi yang menempati unggulan kelima. (AR)