Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2013] Pemain Muda Belajar Di Istora
13 Juni 2013
[Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2013] Pemain Muda Belajar Di Istora
 
 

Enam pemain muda tunggal putra dan putri PB Djarum datang menonton dan memberi dukungan pada turnamen Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2013. Mereka sengaja datang untuk belajar langsung mengenai kompetisi di tingkat super series premier. Keenamnya yaitu Bagas Kristianto, Alberto Alvin Yulianto, Handoko, Tania Oktaviani Kusumah, Wulan Cahya dan Aldika Fanisha.

"Iya kita sengaja nonton soalnya sama pengurus, atlet muda ini diminta belajar agar termotivasi lagi," ujar Engga Setiawan, pelatih tunggal putra yang turut mendampingi.

Kegiatan ini diharapkan mampu menambah motivasi mereka dalam berlatih dan konsisten berprestasi.

Keenam atlet tersebut datang nonton sejak hari Senin (10/6) hingga Rabu (12/6). Selain menonton langsung ke Istora Senayan, mereka juga tetap berlatih sambil mempersiapkan turnamen berikutnya.

"Mereka yang datang dipilih berdasarkan prestasi dan prospek sementara ini,"
tambah Engga.

Salah satu atlet yang datang, Bagas Kristianto, mengaku senang bisa datang menonton langsung. Ia juga mengatakan banyak belajar dari pertandingan yang dilihatnya. "Senang bisa nonton pemain dunia, bisa jadi motivasi biar makin semangat latihannya. Saya juga cari pengalaman karena lihat permainan mereka," kata Bagas.

Bagas juga menyebutkan banyak belajar dari salah satu pertandingan yang ditontonnya, yaitu unggulan pertama Malaysia, Lee Chong Wei. "Saya belajar gimana caranya untuk bisa fokus di poin-poin kritis. Dan terus bekerja keras sampai akhir pertandingan," ujar Bagas. (NM)