Usai menyelesaikan pertandingan di kejuaraan bulutangkis Korea Open 2022, tiga ganda putra lapis kedua Indonesia tidak lantas kembali ke Indonesia. Ketiganya tetap berada di Korea dan akan ambil bagian dalam kejuaraan Korea Masters 2022. Kejuaraan yang dilaksanakan di Gwangju, Korea, menawarkan hadiah total US$180.000.
Indonesia menyertakan pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Ketiga ganda andalan Indonesia masuk dalam daftar unggulan. Di antara ketiganya, pasangan Pramudya/Yeremia yang memiliki unggulan tertinggi. Pasangan yang saat ini bertengger di peringkat 20 dunia terdaftar sebagai unggulan ketiga. Mereka tepat berada di atas Shohibul/Bagas yang menempati unggulan keempat. Di bawah Shohibul/Bagas, ada Leo/Daniel yang membuntuti pada unggulan kelima.
Dalam bagan undian Shohibul/Bagas terdapat tiga pasang ganda putra China. Ada Liu Cheng/Zhang Nan yang menjadi unggulan keenam, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dan Ren Xiang Yu/Tan Qiang. Shohibul/Bagas mungkin akan bersua dengan Ren/Tan terlebih dahulu di babak kedua dengan catatan, baik Shohibul/Bagas dan Ren/Tan harus bisa mengalahkan pasangan tuan rumah di babak pertama.
Pramudya/Yeremia bertemu jagoan dari Malaysia, Tan Kiang Meng/Tan Wee Kiong di babak pertama. Ini merupakan pertemuan pertama Pramudya/Yeremia dengan dengan lawan yang berada pada peringkat 90 dunia. Jika menang, Pramudya/Yeremia sudah ditunggu pasangan asal Korea.
Sementara itu, Leo/Daniel langsung berhadapan dengan wakil China di babak pertama, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi. Jika peringkat dunia yang menjadi acuan, semestinya Leo/Daniel lebih diunggulkan. Hanya saja, pasangan China tidak bisa dipandang sebelah mata. Keduanya memiliki kemampuan individu yang baik. Liu Yu Chen pernah menjadi salah satu pasangan ganda putra terbaik bersama dengan Li Jun Hui. Berpisah dengan Li Jun Hui, Liu Yu Chen pernah dicoba dengan Zhao Hao Dong. Hasilnya kurang menggembirakan. Pada kejuaraan All England 2022, Liu/Zhao dihadang oleh Leo/Daniel. Sementara Ou Xuan Yi merupakan pemain ganda campuran dan memiliki prestasi sebagai finalis pada kejuaraan German Open 2022 bersama Huang Ya Qiong. (AR)