Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Singapore Open 2021] Masih Ada Harapan Untuk Hafiz/Gloria
12 Mei 2021
[Singapore Open 2021] Masih Ada Harapan Untuk Hafiz/Gloria
 
 

Singapore Open 2021 BWF World Tour Super 500 dijadwalkan akan segera berlangsung pada 1-6 Juni mendatang. Bagi ganda campuran Indonesia Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, turnamen ini menjadi laga hidup dan mati untuk bisa lolos ke Olimpiade Tokyo bulan Juli mendatang.

Posisi Hafiz/Gloria yang kini menduduki peringkat 9 dunia, membuat keduanya harus ekstra kerja keras demi mendapat poin sebanyak-banyaknya untuk bisa minimal kembali tembus ke peringkat 8 dunia, agar mereka bisa lolos ke Olimpiade.

Hafiz/Gloria sendiri saat ini memiliki poin 60.851 di ranking kualifikasi Olimpiade. Sedangkan pasangan yang kini berada di atas Hafiz/Gloria yaitu Marcus Ellis/Lauren Smith asal Inggris, memiliki poin 61.498.

Sementara itu dua pasangan di bawahnya yang membayangi posisi Hafiz/Gloria, yaitu peringkat 10 Tang Chun Man/Tse Ying Suet dari Hong Kong yang memiliki poin 60.566 dan peringkat 11 Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie yang memiliki poin 56.792.

Itu artinya, minimal pencapaian Hafiz/Gloria harus lebih baik dari ketiga pasangan yang disebutkan di atas pada ajang Singapore Open nanti.

Dengan demikian, Hafiz/Gloria harus bisa tampil semaksimal mungkin di Singapore nanti agar posisinya aman hingga lolos ke Olimpiade Tokyo mendatang. Dan tentunya peluang masih ada untuk mereka. (ah)