Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > Atlet Indonesia Belum Pernah Menjuarai Orleans Masters
24 Maret 2020
Atlet Indonesia Belum Pernah Menjuarai Orleans Masters
 
 

Pekan ini sejatinya ajang Orleans Masters 2020 berlangsung, tepatnya pada 24-29 Maret 2020. Namun, akibat situasi yang tidak memungkinkan dan salah satu upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19, akhirnya turnamen ini secara resmi dibatalkan.

Padahal, seharusnya tahun ini bisa jadi awal bagi atlet Indonesia mencatatkan sejarah manis di turnamen level BWF Tour Super 100 ini.
Pasalnya, sejak turnamen ini mulai diselenggarakan pada tahun 2012 lalu, tercatat belum pernah ada wakil Indonesia yang berhasil menjuarai turnamen selama delapan kali diadakan.

Baca juga : Ribka Sugiarto Berbagi Tips Selama Menjalani Isolasi Mandiri

Terakhir pada tahun 2019 lalu, prestasi terbaik anak negeri di Tanah Air berhasil mencapai babak semifinal. Mereka adalah ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan ganda putri Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Rehan/Lisa dihentikan wakil tuan rumah, Ronan Labar/Anne Tran dengan skor 10-21 dan 12-21, sedangkan Agatha/Siti takluk ditangan wakil Taiwan, Hsu Ya Ching/Hu Ling Fang dengan 21-14, 18-21, dan 10-21. (ah)

Baca juga : Kondisi Denmark Berstatus Lockdown, Piala Thomas dan Uber 2020 Ditunda