Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [India Open Super Series 2014] Hayom Satu Pool Dengan Chen Long
01 April 2014
[India Open Super Series 2014] Hayom Satu Pool Dengan Chen Long
 
 

Pebulutangkis Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka berada satu pool dengan pebulutangkis China Chen Long pada kejuaraan bulutangkis India Open Super Series 2014. Ini terlihat dari drawing kejuaraan yang menyediakan hadiah total US$ 250.000,- tersebut.

Hayom pada kejuaraan yang akan di mulai dari tanggal 1 Maret 2014 sampai dengan 6 April 2014 akan mengawali pertandingan di babak pertama dengan bertemu pemain Rusia yang pernah  dikalahkan pada kejuaraan Bulgarian Grand Prix 2008, Vladimir Malkov.  Lepas dari babak pertama, Hayom akan bertemu dengan lawan yang tak kalah tangguh. Hans Kristian Vitinghus dari Denmark atau Kento Momota dari Jepang akan menjadi calon lawan Hayom di babak kedua. Secara peringkat, Hayom dan pemain Denmark tidak terlalu jauh. Hayom ada di urutan ke-19 dunia, sementara Hans ada di peringkat 17 dunia. Namun dari dua kali pertemuan sebelumnya, belum sekalipun Hayom bisa menang.

Kento Momota memang belum pernah ditemui Hayom di ajang resmi bulutangkis, tetapi pemain Jepang yang satu ini memiliki peringkat lebih baik ketimbang Hayom. Kento Momota saat ini ada di peringkat 12 dunia. Tunggal putra terbaik Indonesia saat ini,  Tommy Sugiarto pernah tersengat kalah dari pemain Jepang ini.  Jika mampu melewati hadangan kedua, barulah kemungkinan Hayom akan betemu pemain terbaik China saat ini, Chen Long di babak perempat final.

Hayom datang dikejuaraan ini tidak sendiri. Ia di temani pemain pelapis Indonesia saat ini, Wisnu Yuli Prasetyo. Perjalanan Wisnu harus di mulai dari babak kualifikasi. Di babak pertama kualifikasi ia akan bertemu wakil tuan rumah, Anup Shridar.

Indonesia hanya menyertakan satu pemain tunggal putrinya. Srikandi Indonesia hanya akan diwakili oleh Aprilia Yuswandari. Menilik undian yang telah dikeluarkan, bukan tidak mungkin Aprilia akan bisa menembus babak perempat final. Di babak pertama ia akan bertemu Matilda Peterson. Pemain Swiss ini mendapat keberuntungan bisa langsung bermain di babak utama. Jika dilihat secara peringkat, semestinya Aprilia bisa mengalahkan pemain Swiss yang menempati urutan  92 dunia ini. Di babak kedua, kemungkinan Aprilia akan bertemu dengan pemain India, Trupti Murgunde yang pernah dikalahkan pada pertemuan pertama mereka di kejuaraan India Open Super Series 2011 lalu. Jika skenario ini berjalan dengan mulus, maka Aprillia akan bertemu dengan juara Malaysia Open Grand Prix Gold 2014 Yao Xue di babak perempat final. (AR)