Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Indonesian Masters Grand Prix Gold 2015] Ini Rahasia Febe Kalahkan Hanna
03 Desember 2015
[Indonesian Masters Grand Prix Gold 2015] Ini Rahasia Febe Kalahkan Hanna
 
 

Tunggal putri PB Djarum, Maria Febe Kusumastuti atau yang akrab disapa Febe sukses melangkah ke babak perempat final Yonex Sunrise Indonesian Masters 2015. Bertanding di babak kedua pada Kamis (3/12) malam, Febe berhadapan dengan tunggal putri Pelatnas, Hanna Ramadini.

Di pertandingan yang digelar di Graha Cakrawala, Malang, Febe berhasil mendominasi game pembuka. Ia sukses menutup pertandingan dengan 21-16. Di game kedua, Febe terlihat berada diatas angin, ia sukses unggul tujuh angka di kedudukan 14-7. Sayang, kesalahan demi kesalahan yang ia lakukan membuat raihan poin Hanna mendekat hingga akhirnya Hanna bisa menyamakan kedudukan diangka 15.

"Di game pertama saya menerapkan pola permainan untuk mendorong bola di box baseline. Jadi saya anggap baseline dia sebagai sasaran tembak saya, dan akhirnya Hanna tidak bisa mengontrol di sana," ujar Febe usai laga.

Namun, berkat pengalaman dan jam terbangnya yang memang lebih diatas Hanna, Febe yang diunggulkan ditempat kedua itu berhasil meraih tiket perempat final dengan 21-18.

"Di game kedua saat saya berhasil memimpin, saya malah buru-buru. Pengennya bisa cepat di depan net tapi malah sering nyangkut, di sana lawan juga jadinya tambah percaya dirinya. Padahal bolanya dia tidak ada yang bahaya di permainan tadi, malah disebelumnya lebih sering rally tadi malah hampir sama sekali tidak ada rally. Ini kedua kalinya saya ketemu Hanna, sebelumnya malah rubber," tambah Febe.

Febe pun menjelaskan saat raihan angkanya mulai disamai oleh Hanna, dirinya berusaha untuk terus fokus setiap setelah servis. "Pokoknya saya langsung fokus untuk servis terus terima bola selanjutnya," tambahnya.

Di babak perempat final, Febe akan berjumpa dengan pemain Chen Yufei. Pemain Tiongkok ini sukses melangkah ke babak perempat final setelah menumbangkan unggulan lima asal Malaysia, Tee Jing Yi dengan 21-13, 12-21 dan 21-14.

"Lawan ini belum pernah, tetapi saya lebih senang kalau harus bertemu lawan Tiongkok. Biasanya mereka hanya mengandalkan cepat dan keras, beda sama pemain negara lain yang kadang bola-bolanya lebih sulit ditebak," pungkasnya.

Babak perempat final sendiri akan dimulai besok (4/12) mulai pukul 15.00 WIB. Nomor tunggal putri akan mempertemukan Lindaweni Fanetri melawan Hera Desi Ana Rachmawati, P.V Sindhu dari India melawan He Bingjiao dari Tiongkok, serta Liang Xiaoyu dari Singapura untuk berjumpa dengan Kim Hyo Min dari Korea.