Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Kualifikasi Piala Thomas & Uber 2016] Tim Thomas Indonesia Raih Poin Sempurna
15 Februari 2016
[Kualifikasi Piala Thomas & Uber 2016] Tim Thomas Indonesia Raih Poin Sempurna
 
 

Pertandingan laga kualifikasi Piala Thomas di grup MC yang berlangsung pada Senin (15/2) sore waktu India. Tim Indonesia berhasil meraih poin sempurna saat berhadapan dengan Tim Maladewa bertempat di Gachi Bowli Stadium, Hyderabad.

Tommy Sugiarto sebagai peraih poin pembuka kemenangan Tim Indonesia. Tommy mengalahkan pemain tunggal putra Maladewa, Mohamed Ajfran Rasheed dengan dua game langsung, 21-2 dan 21-6 . Seperti dilansir oleh badmintonindonesia.org, Tommy menjelaskan bahwa laga hari ini hanya di pergunakan untuk menyesuaikan keadaan di lapangan. Sejauh ini yang perlu diantisipasi adalah laju angin yang cukup kencang dan juga beberapa titik lampu yang berada di tengah lapangan yang bisa membuat mata jadi silau.

Pemain besutan PB Djarum menjadi penyumbang kemenangan ke-2 untuk tim Indonesia. Dimana Ihsan Maulana Mustofa  menang mudah atas wakil ke-2 Maladewa Hussein Zayan Shaheed. Ihsan hanya butuh waktu 17 menit dengan menang dua game langsung, 21-2 dan 21-8.

“Game pertama saya sangat menikmati permainan dan posisi saya memang kalah angin, jadi sangat memudahkan bagi saya untuk melakukan serangan atau bermain bertahan. Memasuki game kedua, di posisi menang angin, saya terlalu terburu buru sehingga saya tidak dapat mengatur tempo permainan saya,” sahut Ihsan.

Poin ke-3 Indonesia juga datang dari tangan Ginting Anthony. Saat itu, Ginting menang dalam butuh waktu 15 menit dari Rifau Hussain, 21-4 dan 21-2.Pasangan putra rangkin dua dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga tak mau kalah dengan teman-temannya. Ahsan/Hendra membawa Tim Indonesia memimpin poin 4-0.

Juara Thailand Master 2016 minggu lalu ini, hanya butuh waktu 20 menit dan menang dua game langsung atas pasangan Maladewa Thoif Ahmed Mohamed/Hussein Zayan Shaheed dengan skor, 21-8 dan 21-15. Pelengkap kemenangan Tim Indonesia diraih oleh pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi. Mereka ini juga menang dua game langsung atas pasangan Maladewa Waseem Ahmed/Rifau Hussain, 21-4 dan 21-5.

Tim Kualifikasi Piala Thomas Indonesia akan berhadapan dengan Tim Thomas Thailand pada hari Rabu (16/2) sore pukul 16.30 waktu India.(ds)