Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Blibli Indonesia Open 2019] Susy Berharap Para Atlet Bisa Tampil Lepas di Hadapan Publik Sendiri
16 Juli 2019
[Blibli Indonesia Open 2019] Susy Berharap Para Atlet Bisa Tampil Lepas di Hadapan Publik Sendiri
 
 

Hari ini, Selasa (16/7) gelaran Blibli Indonesia Open 2019 akan dimulai, tepatnya pukul 09.00 WIB. Sejumlah pemain Indonesia pun akan mulai berlaga pada babak pertama. Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti berharap, para atlet bisa tampil lepas dan tidak terbebani saat berlaga di hadapan publik sendiri.

"Beban atau tidak tergantung bagaimana menyikapinya. Kalau menyikapi positif, mereka kan tidak sendiri. Sebetulnya penonton datang itu kan untuk mendukung, anggap saja yang di belakang kita itu mendukung kita. Justru harus menunjukan dengan beri hasil terbaik," ucap Susy.

Di sisi lain, Susy pun mengatakan jika tim merah putih sudah siap tempur dan sudah uji coba lapangan di turnamen yang akan berlangsung hingga Minggu, (21/7) ini.

Baca juga : (Blibli Indonesia Open 2019) Fajar/Rian Siap Gebrak Istora

"Soal persiapan, sudah cukup baik, semua pemain dalam keadaan sehat, semua siap tempur. Tadi kami sudah coba lapangan. Walaupun sudah sering main di Istora, mereka tetap butuh adaptasi," kata Susy.

"Sejauh ini kendalanya hanya harus antisipasi AC (air conditioner) saja. Tadi latihan kan tidak ada penonton, jadi laju angin AC pasti beda. Tetapi seharusnya pemain sudah hafal dan tidak merasa asing lagi di Istora, malah tambah semangat. Hari ini tinggal finalisasi strategi di lapangan," jelas Susy. (ah)

Baca juga : [Blibli Indonesia Open 2019] Jadi Unggulan Pertama, Kento Tidak Mau Lengah