Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [Thailand Masters 2020] Hafiz/Gloria Meluncur Ke Final
25 Januari 2020
[Thailand Masters 2020] Hafiz/Gloria Meluncur Ke Final
 
 

Harapan bagi Indonesia untuk membawa pulang gelar juara dari kejuaraan bulutangkis Thailand Masters 2020 masih ada. Satu tiket babak final dari kejuaraan yang dilaksanakan di Bangkok, Thailand sudah berada dalam genggaman Indonesia. Pasangan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi penyelamat bagi Indonesia dikejuaraan berhadiah total USD 170.000,-.

Bertanding di babak semifinal hari ini (25/1), Hafiz/Gloria berhasil mengalahkan ganda dari Malaysia Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing melalui pertandingan rubber game 21-19, 21-23, 21-17.

Seperti halnya pada dua pertemuan sebelumnya, pertandingan selalu berakhir rubber game. Kali inipun berujung sama. Hanya bedanya, pada pertemuan terakhir di Singapore Open 2019 Hafiz/Gloria kalah beruntung dari lawanya. Kesempatan menang dua game sebenarnya sudah terbuka. Di game kedua, setelah tertinggal Hafiz/Gloria bisa memaksa pertandingan dilanjutkan dengan adu setting karena angka sama 20-20. Tetapi lawan ternyata malah memaksa pertandingan berjalan rubber game. Untungnya Hafiz/Gloria bisa mengambil game ketiga.

Kami terakhir ketemu di Singapura tahun lalu. Itu juga bisa dibilang karena kalah hoki. Jadi sebenarnya dari awal ada keyakinan kalau kami bisa melewati pertandingan ini. Keunggulan pasangan ini karena pemain laki-lakinya tinggi, jadi bola atasnya bagus. Ada variasi juga pukulannya,” ujar Gloria kepada badmintonindonesia.org.

Kecolongan di game keduanya itu menurut saya karena kontrol temponya agak pelan. Jadi ada beberapa part yang kami pelanin jadinya nyangkut atau malah out. Missnya di sana saja,” tutur Gloria.

Pada pertandingan babak final yang akan dilangsungkan besok (26/1), Hafiz/Gloria akan bertemu dengan pasangan dari Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith. (AR)