Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [BNI Indonesia Masters 2023] Amri/Winny Terhenti di Semifinal
28 Oktober 2023
[BNI Indonesia Masters 2023] Amri/Winny Terhenti di Semifinal
 
 

Ganda campuran Indonesia Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow harus terhenti di babak semifinal BNI Indonesia Masters 2023. Keduanya tak berhasil mewujudkan all Indonesian final, setelah kalah dari unggulan pertama asal Thailand, Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat. Amri/Winny kalah dua game langsung dengan skor 11-21, 21-23.

“Tadi dari awal sebenarnya sudah enak mainnya. Kami juga sudah mempersiapkan untuk pola menyerang duluan dan berhasil. Tapi tadi ada momen ketika mereka melakukan flick service dan itu pinggang Winny kena saat mau ambil. Dari situ mereka mengatur strategi dari servis,” kata Amri di Jatim Expo, Surabaya, Sabtu (28/10).

Kondisi Winny saat ini memang sedang mengalami cedera pinggang. Kondisi cedera tersebut dikatakan mulai kembali terasa saat menjejak ke babak delapan besar.

“Kalau harapannya sebenarnya bisa lewat dari semifinal ini. Tapi ini jadi pelajaran buat kami, kedepannya bagaimana untuk memegang start sejak awal dan finishing di poin-poin kritisnya,” ujar Amri.

Dengan hasil ini maka ganda campuran hanya bisa mengirim satu wakilnya ke babak final. Mereka adalah Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri yang mengalahkan Kim Young Hyuk/Kim Hyerin (Korea) di semifinal. Jafar/Aisyah menang meyakinkan dengan skor 21-10, 21-16.

Mereka akan beradu di lapangan Oupthong/Sudjaipraparat pada partai puncak yang akan berlangsung besok (29/10), mulai pukul 12.00 WIB. (NAF)