Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [French Open 2024] Apriyani/Fadia Pulangkan Unggulan Korea
05 Maret 2024
[French Open 2024] Apriyani/Fadia Pulangkan Unggulan Korea
 
 

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sukses memulangkan unggulan tiga asal Korea, Kim So Yeong/Kong Hee Yong di babak pertama Yonex French Open 2024. Kemenangan ini didapat Apriyani/Fadia melalui pertandingan menegangkan selama tiga game, 14-21, 21-17, 21-8.

Dengan Kim/Kong, Apriyani/Fadia sudah dua kali mengamankan kemenangan. Keduanya pun mengaku sudah sama-sama tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing.

“Kami sudah sering bertemu dengan mereka, sudah sama-sama tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing, tadi siapa yang lebih siap itu yang menang,” ucap Fadia.

Membuka laganya di Arena Porte de la Chapelle, Paris, Prancis, Selasa (5/3), Apriyani/Fadia mengaku masih beradaptasi di lapangan. Sempat memimpin di awal game pertama, Apriyani/Fadia justru tersalip poinnya setelah interval. Keduanya akhirnya menyerah 14-21 di game tersebut.

Masuk di game kedua, Apriyani/Fadia tampak lebih menguasai permainan. Mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi satu sama, setelah menang 21-17. Sukses  menang di game kedua, Apriyani/Fadia tancap gas di game pamungkas. Mereka terus menekan lawan hingga akhirnya menang telak 21-8.

“Di game pertama kami memang masih mencari-cari pola permainan, masih adaptasi dengan suasana pertandingan. Tapi di game kedua dan ketiga, dengan komunikasi yang baik, kami bisa bangkit dan memegang kontrol permainan. Kami membawa aura positif bermain pertama kali di Adidas Arena ini karena akan menjadi arena untuk Olimpiade nanti jadi kami mau beradaptasi dengan baik di sini,” ungkap Apriyani.

“Tadi saya bilang pada diri saya sendiri, saya harus bermain cepat, tidak banyak rally-rally. Itu cukup efektif untuk mendapat poin,” sambung Apriyani soal kunci kemenangannya.

“Dua kata hari ini untuk kak Apri, luar biasa. Saya tidak menyangka kak Apri bisa langsung bermain seperti tadi tapi dia meyakinkan saya dengan aura juaranya jadi saya terbawa semangat juga,” ujar Fadia soal laga yang baru saja dilewatinya.

Selanjutnya di babak dua, Apriyani/Fadia akan berhadapan dengan pasangan China, Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan.

Sementara wakil Indonesia lainnya, Meilysa Trias Purpitasari/Rachel Allessya Rose baru akan menghadapi babak pertama pada esok (6/3). Mereka akan menantang unggulan dua, Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea). (NAF)