Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN INTERNASIONAL > [WONDR by BNI Indonesia Masters 2024] Mutiara dan Stephanie Lanjutkan Perjuangan ke Delapan Besar
29 Agustus 2024
[WONDR by BNI Indonesia Masters 2024] Mutiara dan Stephanie Lanjutkan Perjuangan ke Delapan Besar
 
 

Tunggal putri Indonesia, Mutiara Ayu Puspitasari melaju ke babak perempat final WONDR by BNI Indonesia Masters 2024. Hasil ini didapat Mutiara setelah berhadapan dengan rekannya sendiri, Chiara Marvella Handoyo pada Kamis (29/8), dengan skor 17-21, 21-5, 8-3. Di tengah pertandingan Chiara memutuskan mundur karena mengalami cedera.

“Alhamdulillah hari ini bisa menang tanpa cedera. Walaupun bisa dibilang ini nggak membuat senang ya hasilnya. Karena bertemu teman sendiri dan akhirnya lawan memutuskan mundur di tengah pertandingan,” ungkap Mutiara ditemui usai laganya di GOR Remaja Pekanbaru, Riau.

“Performa Kak Chiara di turnamen sebelumnya (Indonesia International Challenge 2024) sudah sangat baik dan maksimal. Mainnya juga selalu pertandingan yang tidak mudah. Jadi kondisinya pasti terkuras untuk sampai di hari ini,” kata Mutiara lagi.

Berbicara soal pertandingan, Mutiara mengatakan sempat kesulitan dalam menghadapi kondisi di lapangan. Ia mengaku belum bisa menguasai keadaan di game pertama, sehingga harus mengalami kekalahan.

“Di game pertama tadi karena kondisi anginnya berbeda, jadi butuh adaptasi lebih,” pungkas atlet kelahiran Ngawi, 17 Mei 2006 tersebut.

“Di game kedua tadi ada beberapa bagian Kak Chiara yang mungkin sakit atau cedera, jadi pasti berasa tidak nyaman. Saya sendiri nggak menyangka Kak Chiara memutuskan mundur karena tadi pemanasannya bareng. Semoga setelah ini recoverynya bisa maksimal,” lanjut Mutiara.

Selanjutnya di perempat final, Mutiara akan berhadapan dengan Asuka Takahashi (Jepang). Asuka sendiri sebelumnya lolos dengan mengalahkan pemain Indonesia, Yulia Yosephine Susanto dengan skor 21-8, 21-10.

“Pertandingan berikutnya lawan Jepang. Tapi saya akan berusaha maksimal, karena rasa ingin maju sampai ke semifinal lebih besar,” tutur Mutiara.

Selain Mutiara, Stephanie Widjaja juga berhasil melaju ke babak perempat final. Stephanie lolos dengan mengalahkan Tung Ciou Tong (Taiwan) melalui rubber game 12-21, 21-13, 21-16.

Di babak delapan besar, Stephanie akan berhadapan dengan pemain Korea, Park Ga Eun.

Hasil lengkap pertandingan tunggal putri di Indonesia Masters 2024 bisa dilihat di sini. (NAF)