Turnamen Nasional
Home > Berita > TURNAMEN NASIONAL > [Sinar Mutiara Cup 2013] Joyireh Melaju Sendiri
28 Juni 2013
[Sinar Mutiara Cup 2013] Joyireh Melaju Sendiri
 
 

Joyireh Avi Manasye, tunggal remaja putra PB Djarum, melaju sendiri di Kejuaraan Swasta Nasional Sinar Mutiara Cup XX di Tegal, setelah dua rekannya Erick Eriawan dan Loismalvin Christian Andrianto kalah. Joyireh sendiri melaju usai mengalahkan Aldo Agam, Santoso Jaya, 21-17 dan 21-15.

Di babak ini Joyireh berhasil mengalahkan lawannya dengan baik. Pukulan-pukulannya tepat membelah lapangan lawan dan menciptakan poin demi poin.

Pemain lainnya, Erick kalah dari Joverian, Hi Qua Wima Surabaya, usai berjibaku selama hampir satu jam. Erick kalah 12-21, 21-14 dan 17-21. Sementara Loismalvin tak berhasil ungguli lawannya, Agus Aldi Santoso, Exist Jakarta. Loismalvin juga kalah rubber game, 17-21, 21-13 dan 16-21.

"Game ketiga kaki saya mulai sakit, tapi saya berusaha main terus. Sempat ketinggalan jauh, tapi akhirnya lumayan bisa ngejar,"
kata Loismalvin.

Sementara itu di nomor tunggal remaja putri, PB Djarum meloloskan enam wakilnya. Mereka adalah Desandha Vegarani Putri, Agdevika Rochmadani, Khistin Thonia, Putri Ayu, Rifa Putri dan Melisa Andesti. Kecuali Melisa, atlet muda PB Djarum tersebut mampu merebut kemenangan melalui dua game langsung.

Rifa Putri yang menjadi unggulan empat, sebelumnya sempat disulitkan lawannya, Ayu Febbyastri, Jaya Raya Suryanaga. Meski akhirnya menang 21-19 dan 21-12, Rifa mengaku belum mengeluarkan perfoma terbaiknya.

"Tadi saya sempat nggak yakin, dan nggak tau mau main apa. Tapi akhirnya bisa ketemu ritmenya. Game kedua saya lebih pede karna udah tau," kata Rifa yang menargetkan juara. (NM)