Dua tunggal taruna putra yang diturunkan PB Djarum, Ryan Fajar Satrio dan Mochammad Revindra Rayhaldi berhasil melaju ke babak tiga. Keduanya mampu menumbangkan lawan-lawannya pada Pertamina Open Badminton Championships 2012 di GOR Asia Afrika, Senayan, Jakarta.
Ryan yang mendapat bye di babak pertama, baru bermain di babak dua. Ia berhadapan dengan Rino Ramadhika, Pelita Bakrie Jakarta. Bermain dua game, Ryan yang bergelar unggulan enam mengalahkan Rino cukup mudah, 21-9 dan 21-12.
Sementara itu Revindra yang sedianya harus berhadapan dengan pemain Jaya Utama Muda, Tri Hatmoko, melenggang mulus dengan menang walkover. Di babak dua, Revindra kemudian bertemu Marvin Mainaky dari Focus Badminton Club. Menghadapi Marvin, Revindra dipaksa bermain rubber karena mengalami cedera pada kakinya.
"Lawan saya sebenarnya masih bisa mudah dihadapi, tapi kendala di kaki saya sedang tidak maksimal, jadi sulit menyelesaikan permainan," kata Revindra ditemui pada Senin (10/11) usai berlaga.
Revindra yang unggul di game pertama 21-14, kemudian harus menahan kemenangannya setelah Marvin merebut angka 21-17. Di game penentu, Revindra mempercepat tempo permainannya dan berhasil menang 21-12.
Di babak tiga, Revindra akan berhadapan dengan Ihsan Adam Wirawan, unggulan tujuh asal Guna Dharma Bandung. Melawan pemain di atasnya, Revindra mengatakan bahwa ia hanya ingin bermain maksimal dan mempersembahkan yang terbaik. (NM)