Hari pertama tahap screening Audisi Umum PB Djarum 2024 sudah usai, Selasa (10/9), di GOR Djarum, Jati, Kudus, Jawa Tengah. Sebanyak 1.966 atlet dari berbagai penjuru tanah air, saling berjibaku menampilkan yang terbaik di hadapan tim Pencari Bakat.
Si kembar asal Merauke, Papua Selatan, Elysia Fiorenza Sahertian dan Evelyn Fiorenza Sahertian harus menempuh perjalanan cukup panjang demi mengikuti Audisi Umum PB Djarum 2024, yang akan dimulai besok, Selasa (10/9) di GOR Djarum, Jati Kudus, Jawa Tengah.
Legenda bulu tangkis Indonesia, Hariyanto Arbi, turut hadir dalam partai final U-17 Polytron Superliga Junior 2024, Sabtu (17/8), di GOR Djarum Magelang, Jawa Tengah. Juara dunia tunggal putra 1995 itu mengatakan, bergulirnya turnamen dengan format beregu di level junior merupakan hal yang tepat demi melatih mental dan membangun kekompakan tim.
Piala Hariyanto Arbi berhasil dipertahankan oleh PB Djarum. Hasil itu dipastikan, setelah pada laga final U17 putra POLYTRON Superliga Junior 2024 hari ini, Sabtu (17/8) tim A PB Djarum berhasil menumbangkan PB Jaya Raya dengan 3-1 di GOR Djarum, Magelang.
Hari pertama POLYTRON Superliga Junior 2024 sudah berakhir, Senin (13/8). Sebanyak 5 tim PB Djarum berhasil melewati pertandingan hari ini dengan kemenangan. Mereka adalah tim putri U17 A VS Power Rajawali 5-0, tim putri U17 B VS Champion United 5-0, tim putra U17 A VS Singapore Badminton Associaton 5-0, tim putra U17 B VS Champion United 4-1, dan tim putra U19 A VS Jiang Xi 5-0.
Kekalahan harus dialami ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di babak pertama KFF Singapore Badminton Open 2024 hari ini, Selasa (28/5). Berlangsung di Singapore Indoor Stadium, pasangan yang dijuluki The Babies itu harus mengakui keunggulan lawannya asal Korea, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae usai kalah 21-8, 20-22, 14-21 dalam waktu 6o menit.