Prestasi gemilang yang ditorehkan atlet ganda putri PB Djarum, Rinjani Kwinnara Nastine dan Isyana Syahira Meida di sepanjang tahun 2023, membuat keduanya didapuk sebagai atlet muda PB Djarum berprestasi di tahun 2023. Hasil itu berkat kesuksesan mereka mempersembahkan gelar juara di ajang Sirnas A Jabar, Sirnas A Jatim, Sirnas A Banten, Polytron Gubenur Cup, Sirnas Premier, Kejurnas Perorangan Taruna PBSI, Malaysia International Series, Malaysia Junior International
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi masih harus mengakui keunggulan pasangan Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard untuk yang kedua kalinya. Setelah kalah di Vietnam Open 2022, kini di Princess Sirivannavari Thailand Masters 2024 Febriana/Amalia harus kembali menelan kekalahan.
Tren positif penampilan ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi di Princess Sirivannavari Thailand Masters 2024 berlanjut hingga babak empat besar. Keduanya kemudian akan ditantang unggulan dua pasangan tuan rumah, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard.
Gelar kedua tahun ini berhasil dikukuhkan oleh ganda putri asal Tiongkok, Liu Sheng Shu/Tan Ning di ajang Daihatsu Indonesia Masters 2024. Hasil itu dipastikan setelah di laga final hari ini, Minggu (28/1), mengalahkan senegaranya, Zhang Shu Xian/Zheng Yu dengan 10-21, 21-19, 22-20 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Setelah dua kali mengalami kekalahn atas atas pasangan Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, akhirnya ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil pecahkan kebuntuan. Di babak 16 besar ajang Daihatsu Indonesia Masters 2024 siang ini, Kamis (25/1), Rehan/Lisa mampu menuntaskan rasa penasarannya usai menang 12-21, 21-13, 21-14.
Ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Lany Tria Mayasari mengawali debutnya di ajang Daihatsu Indonesia Masters 2024, malam ini, Selasa (23/1), di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.