Muhammad Bayu Pangisthu
29 November 2017

Pertandingan tunggal dewasa putra di babak dua, antara Muhammad Bayu Pangisthu dengan Andi Fadel Muhammad R dari DKI Jakarta, akhirnya dimenangi oleh Bayu. Pasalnya Bayu harus melakoni pertarung tiga game untuk rebut tiket ke perempat final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2017.

12 Juni 2017

Muhammad Bayu Pangisthu berhasil menyusul langkah Panji Ahmad Mulana untuk berlaga di final kualifikasi BCA Indonesia Open Superseries Premier 2017. Di laga babak pertama kualifikasi yang digelar pada Senin (12/6), Bayu berhasil mengalahkan seniornya di PB Djarum, Shesar Hiren Rustavito.

31 Mei 2017

Pebulutangkis Indonesia, Muhammad Bayu Pangisthu berhasil lolos dari babak pertama pada kejuaraan bulutangkis Thailand Open Grand Prix Gold 2017 yang berlangsung di Bangkok, Thailand. Bertanding melawan pemain tuan rumah Thailand, Mek Narongrit, Bayu di paksa bekerja keras selama tiga game sebelum akhirnya menang dengan 25-23, 16-21, 21-19, Selasa (30/5).

21 Februari 2017

Jika tim putri PB Djarum harus menerima kekalahan, maka tim putra PB Djarum berhasil memastikan kemenangan atas Granular di laga grup B Djarum Superliga Badminton 2017. Di laga kedua yang digelar pada Selasa (21/2) malam, PB Djarum berhasil untuk sementara unggul 3-0 atas tim asal Thailand itu.

16 Februari 2017

Atlet besutan PB Djarum Muhammad Bayu Pangishtu kala dilaga pertama kemarin, berhasil menyumbangkan poin pertama untuk tim Indonesia. Meski berhasil menyumbangkan poin ternyata Bayu sempat merasa tegang saat bertanding di Asia Mixed Team Championships 2017.

09 Februari 2017

Muhammad Bayu Pangsithu sukses melaju ke babak 16 besar Thailand Masters 2017. Di babak kedua nomor tunggal putra yang digelar pada Rabu (8/2), Bayu sukses mengalahkan seniornya, Evert Sukamta di Nimitbutur Stadium, Bangkok.

TENTANG MUHAMMAD BAYU PANGISTHU
Tempat/Tgl. Lahir : Medan, 24 Februari 1996
Peringkat Dunia :

Tunggal Putra


Peringkat Nasional :

Tunggal Putra


Email : balak6bayudjm@emal.com
Tahun Bergabung : 2009
Kategori Pertandingan : Tunggal Putra
Tangan (Kiri/Kanan) : Kanan
Tinggi Badan : 161
Bagaimana mengawali karir bulu tangkis :

Kemauan Sendiri