Rahmad Julio Rafli Ritonga
14 Mei 2024

Tahun 2022 menjadi tahun kelabu bagi tim Piala Uber China. Datang dengan hampir separuh pemain terbaik dunia, China justru pulang dengan tangan hampa. China di tekuk Korea pada babak final dalam pertandingan dramatis. Korea merebut lambang supremasi beregu wanita dari sang juara bertahan dengan angka tipis 3-2. Korea masa itu mendobrak tradisi dominasi ganda putri China yang biasanya menjadi lumbung angka kemenangan.

13 Mei 2024

Sejak awal tahun 2024, pebulutangkis putri Aqelatul Amaliyah Rahma/Nur Hafidzah Afifah fokus bermain di sektor ganda putri. Sebelumnya, kedua pemain ini juga bermain rangkap di tunggal putri. Namun pada ajang BNI Sirkuit Nasional A Jawa Tengah 2024 yang saat ini berlangsung di Komplek GOR Satria, Purwokerto, mereka memilih fokus di satu sektor saja.

13 Mei 2024

Seri pertama Sirkuit Nasional (Sirnas) tahun ini sudah dimulai, Senin (13/5). Bertajuk BNI Sirkuit Nasional A Jawa Tengah 2024, Sirnas perdana ini dimulai di Kota Purwokerto, tepatnya di Komplek GOR Satria. Sebanyak 3 GOR yang jaraknya berdekatan di komplek tersebut digunakan untuk jalannya pertandingan di hari pertama ini.

13 Mei 2024

Geraldine Alexandra Bolang adalah atlet spesialis ganda putri dan campuran PB Djarum. Gadis kelahiran Jakarta, 16 Februari 2006 itu mulai bergabung di PB Djarum pada tahun 2022. Selang satu tahun bergabung, pemain yang akrab disapa Gege itu berhasil mampu menunjukkan kemampuannya dengan menjuarai ajang Juara Grand Padma Kejurprov PBSI Jateng 2023 nomor ganda putri.

13 Mei 2024

Mantan pelatih ganda putra U19 PB Djarum, Puri Setyo Indra secara resmi memutuskan mengundurkan diri sebagai pelatih pada Minggu (28/4). Hal itu disampaikan di sela-sela perayaan ulang tahun PB Djarum yang ke-55 tahun.

13 Mei 2024

Tepat hari ini, Minggu (28/4), PB Djarum genap berusia 55 tahun. Puluhan tahun mengabdi dan melahirkan pebulutangkis handal dunia, kali ini klub terbesar di Indonesia ini merayakan hari ulang tahun (HUT) di GOR Djarum, Jati, Kudus dan juga di GOR Djarum, Petamburan, Jakarta. Acara yang dibalut dengan makan Bersama itu melibatkan seluruh atlet, pelatih, beberapa alumni dan juga legenda PB Djarum.