Tri Yuliana Nasrullah
22 Agustus 2017

Laga semifinal SEA Games 2017 Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (23/8) besok, mempertemukan tim putri Indonesia dengan tim tuan rumah, Malaysia. Dan diperkirakan pertandingan kedua negara ini akan berlangsung sangat sengit, sebab pertarungan ini memperebutan satu tiket ke partai final.

 

 

18 Agustus 2017

Indonesia sudah memastikan medali perunggu SEA Games 2017 di cabang bulutangkis pada nomor beregu putri. Kepastian tim bulutangkis Indonesia setelah tim Laos mengundurkan diri diajang ini, otomatis tim Indonesia pun langsung lolos ke babak semifinal.

06 Agustus 2017

Melihat keberhasilan Tontowi Ahmad meraih gelar juara di kancah dunia, membawa sang keponakan Chelsea Aghnia Fauziah termotivasi untuk menjadi pemain top dunia bulutangkis. Atlet yang biasa disapa Chelsea ini pun mengikuti ajang  Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di kota Purwokerto. Ketika ditemui, Chelsea mengatakan dirinya ingin menjadi pemain bulutangkis dunia karena sang Om (Tontowi) berhasil meraih gelar juara di turnamen besar dunia.

05 Agustus 2017

Hari pertama Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di kota Purwokerto sudah memasuki tahapan dua berupa tahapan turnamen. Tahapan ini hanya diperuntukan bagi para peserta putri yang dinyatakan lulus oleh tim pencari bakat setelah melalukan tahapan screening, Sabtu (5/8) pagi tadi t di GOR Satria, Purwokerto.

 

05 Agustus 2017

Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di kota Purwokerto memasuki hari pertama. Tepat pukul 07:00 WIB, para peserta Audisi Umum dari berbagai penjuru kota maupun luar daerah, satu persatu berdatangan dan memadati arena GOR Satria di Purwokerto, Jawa Tengah, Sabtu (5/8). Mereka antusias ingin mengikuti tahapan screening.

04 Agustus 2017

Grafik menanjak mulai di perlihatkan para pemain tunggal putri Indonesia. Di kejuaraan bulutangkis New Zealand Open Grand Prix Gold 2017 dua Srikandi Indonesia berhasil menembus babak semifinal.

TENTANG TRI YULIANA NASRULLAH
Tempat/Tgl. Lahir : Makassar, 19 Juli 2002
Tahun Bergabung : 2014
Kategori Pertandingan : Tunggal Putri
Tangan (Kiri/Kanan) : Kiri
Tinggi Badan : 154
Bagaimana mengawali karir bulu tangkis :

Awal ikut kakak latihan lama-lama jadi suka bulutangkis