Wawancara
Home > Berita > AUDISI UMUM > [Audisi Umum 2016] Ivana: Belum Buat Dirinya Merinding
13 Maret 2016
[Audisi Umum 2016] Ivana: Belum Buat Dirinya Merinding
 
 

Peserta putri Audisi Umum di kota Bandung sudah memasuki laga babak kedua, Minggu (13/3) siang di GOR Bikasoga. Ketika dijumpai, Ivana Lie salah seorang tim pencari bakat dan juga asli orang Bandung ini mengatakan hingga hari kedua belum bisa membuat dirinya merinding.

"Ini bukan peserta putri tidak bagus  ya. Hanya saya belum merinding melihat mereka beraksi. Tidak ada yang menonjol aja, tapi bukan tidak ada yang berpotensi. Semua bagus mainnya. Ada beberapa peserta yang basic mainnya lumayan bagus," tutur pemain bulutangkis Indonesia era 80-an ini.

Memang Ivana tidak memungkiri kalau antusias masyarakat Bandung ini akan bulutangkis sangat besar. Makanya banyak para peserta di Bandung berbondong-bondong untuk mengikuti acara yang dibuat oleh Djarum ini. Hanya saja, masih banyak pembelajaran sehingga kualitas, bakat dan skillnya masih harus di benahi.

"Audisi ini adalah untuk mencari atlet muda yang memiliki kualitas dan bakat tingkat dunia. Walaupun peserta di Bandung ini bagus-bagus tapi masih banyak faktor yang harus dibenahi, seperti latihan yang kurang. Tidak cukup diberi bimbingan dengan baik. Untungnya PB Djarum mengadakan acara ini agar peserta yang berkualitas bisa lebih berkembang kedepannya," tambahnya. (ds)